Satukan Pemahaman, Kades Sukahurip akan Rekonsiliasi Tata Ruang Desa dan Masyarakat

Ciamis, Wartatasik.com – Kepala Desa (Kades) Sukahurip Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis Abdul Hadi yang akrab disapa Abah Nunu mengaku akan siapkan segi konsep rekonsiliasi tata ruang desa maupun masyarakat. Hal itu kata ia, bertujuan untuk menyatukan pemahaman bahwa sebagai aparatur pemerintahan desa itu mempunyai tugas pokok melayani dan memfasilitasi sesuai dengan kebutuhan masyarakat. “Yang utama itu, kita sebagai aparatur pemerintahan desa harus mampu dan berupaya menjadi suri tauladan untuk masyarakatnya. Karena yang akan kita bangun adalah kesadaran masyarakat sebagai warga yang baik,” ungkap Abah Nunu, Rabu (24/02/2021). Namun kata ia,…

Pahlawan Nasional Asli Tasikmalaya, Buku Biografi KHZ Musthafa Resmi Diluncurkan

Kab, Wartatasik.com – K.H. Zainal Mustafa lahir di Kp Bageur Desa Cimerah Kec Sukarame Kab Tasikmalaya pada tahun1899 dan meninggal di Jakarta 28 Oktober 1944. Beliau adalah salah satu pahlawan nasional Indonesia yang kini dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Tasikmalaya. Zaenal Mustofa adalah pemimpin sebuah pesantren di Tasikmalaya dan pejuang Islam pertama dari Jawa Barat yang mengadakan pemberontakan terhadap pemerintahan Jepang. Nama kecilnya Hudaemi. Ia lahir dari keluarga petani berkecukupan, putra pasangan Nawapi dan Ny. Ratmah. Namanya menjadi Zaenal Mustofa setelah ia menunaikan ibadah haji pada tahun 1927. Tokoh pahlawan…

Musrenbang Dinas Perawaskim, Plt Walkot: Sinergikan dengan Pembangunan Daerah

Kota, Wartatasik.com – Musrenbang Sektoral merupakan salah satu bentuk dari pendekatan perencanaan pembangunan yang partisipatif. Hal itu dikatakan Plt Wali Kota Tasikmalaya M Yusuf saat menghadiri Musrenbang Bidang Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Tasikmalaya Tahun 2021 dan penyusunan rencana kerja tahun 2022, Rabu (24/02/2021). Dijelaskan Plt Walkot, dalam hal ini fokus perhatian pembangunan infrastruktur Dinas Perawaskim antara lain penyelenggaraan prasarana dan sarana utilitas perumahan, rumah tidak layak huni, penataan kawasan lumuh dibawah 10 hektar dan sumber daya manusia. “Dalam rangka menjawab permasalahan-permasalahan tersebut, nantinya akan dirumuskan prioritas pembangunan yang disinergikan…

Pemkab Tasik Luncurkan “Tasik Rancage”

Kab, Wartatasik.com – Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Tasikmalaya Mohamad Zen menghadiri Gebyar pemberian Tablet Tambah Darah (TTD) serempak bagi remaja putri di Pesantren dengan Slogan “Tasik Rancage” secara virtual di Pondok Pesantren Sindangsono Kecamatan Cigalontang, Selasa (23/02/2021) Pemberian tablet tambah darah terhadap remaja putri tersebut merupakan langkah percepatan pencegahan stunting di Kabupaten Tasikmalaya. Dalam sambutannya Sekda Zen berharap, adanya program gebyar pemberian TTD terhadap remaja putri benar benar mampu menurunkan tingkat stunting di Kabupaten Tasikmalaya, sehingga tidak ada lagi kasus stunting di Tasikmalaya. “Saya berharap, acara ini ada kelanjutannya, bukan…

Warga Tak Disiplin, Ops Gaktib Prokes Covid 19 PPKM Mikro Digelar di Jalan Gunung Sawal

Ciamis, Wartatasik.com – Pemerintahan Desa Sukamaju Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis bersama TNI/Polri tengah melaksanakan Operasi Yustisi Gaktib Prokes Covid-19 PPKM Mikro di Jln Gunung Sawal, Rabu 24/2/2021. Operasi ini digelar, lantaran masih ada saja masyarakat Desa Sukamaju yang tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan, salah satunya menggunakan masker. Babinsa Desa Sukamaju Koramil 1305/Cihaurbeuti Pelda Jejen Jaelani menjelaskan, pelaksanaan Operasi Gaktib Prokes PPKM Mikro ini, dimulai dari tingkat RT/RW dan desa. “Gaktib Prokes PPKM Mikro, diharapkan akan meningkatkan disiplin masyarakat untuk tetap menjaga 5M dan 3T,” pungkasnya. Turut hadir dalam operasi tersebut…

Tiga Tahun Sudah, Ibu ibu dari Taraju Tertipu Investasi Bodong

Kab, Wartatasik.com – Belasan Ibu rumah tangga di Desa Raksasari, Kecamatan Taraju, Kabupaten Tasikmalaya jadi korban penipuan investasi bodong. Bahkan, ironisnya beberapa orang sudah menjadi korban sejak Desember Tahun 2019 lalu. Total sementara ini, terdapat 15 orang mengaku menjadi korban investasi bodong ini. Didampingi kuasa hukum, Emak emak ini sebagian mendatangi Mapolres Tasikmalaya untuk melaporkan peristiwa yang dialaminya, Selasa (23/02/2021). Korban sempat mendapat bagi hasil antara Rp 400 ribu selama lima pekan, namun selebihnya, korban tidak lagi menerima penghasilan setelah meminjamkan uang Rp 15 juta. “Kami datang Ke Polres Tasikmalaya…