Sebabkan Jalan Cisinga Cepat Rusak, Operasi Gabungan Sasar Truk Pengangkut Pasir dan Tronton

Kabupaten, Wartatasik.com – Anggota Polres Tasikmalaya dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya menggelar operasi patuh Lodaya di Jalan Raya Ciawi Singaparna, Tasikmalaya. Sasaranya pelanggar lalu lintas serta Tronton dan truk pasir yang membawa muatan berlebih, Rabu (15/06/2022). Selain melaksanakan imbauan untuk pelanggar lalu lintas, operasi gabungan ini guna menjawab keluhan warga atas kondisi jalan Cisinga yang rusak serta para pengendara terganggu dengan truk pasir. Satu persatu truk yang mengangkut pasir diberhentikan oleh petugas gabungan. Secara kasat mata, truk angkutan menyalahi aturan mulai dari tonase berlebih, tidak menggunakan penutup atau terpal. Kanit…

Hadiri Wisuda Akbar BKPRMI Kota Tasik, H Aslim: Kami bersama Wali Kota akan Bahas Insentif Guru

Hadiri Wisuda Akbar BKPRMI Kota Tasik, H Aslim: Kami bersama Wali Kota akan Bahas Insentif Guru | Suslia Kota, Wartatasik.com – Lembaga Pembinaan dan Pengembangan TK Al Qur’an (LPPTKA) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) menggelar acara wisuda Akbar tingkat kota Tasikmalaya. Dengan mengusung tema meyiapkan generasi Qurani menyongsong masa depan gemilang di Gedung STIMIK kota Tasikmalaya, Rabu (15/06/2022). Nampak hadir Asda 1, ketua DPRD kota Tasikmalaya, kepala Kementrian Agama kota Tasikmlaya ketua umum DPW BKPMRI Jawa Barat forkopimda dan tamu undangan lainnya. Ketua DPD BKPMRI kota Tasikmalaya Nuki…

Tuntaskan Pembangunan Gedung Poliklinik, RSUD dr Soekardjo Minta Dukungan Semua Pihak

Kota, Wartatasik.com – Sedikit terhambatnya pembangunan Poliklinik di RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya lantaran proses pengerjaannya diduga terbentur sejumlah permasalahan. Berbagai upaya telah dilakukan termasuk oleh pihak manajemen rumah sakit agar pembangunan gedung layanan publik itu tuntas seratus persen. Hal itu diungkapkan Wakil Direktur Umum (Wadirum) RSUD dr. Soekadjo, Sandi Lesmana, ST., saat ditemui wartawan. Ia mengatakan bahwa selama ini telah berkonsultasi dengan pihak-pihak terkait untuk mencari solusi maupun keputusan terbaik bagi semua pihak untuk penuntasan pembangunan gedung tersebut. Pihaknya sudah menerima arahan-arahan dari LKPP, BPK, Inspektorat untuk menghasilkan keputusan…

Lantik Pengurus LPTQ 2022 – 2027, Bupati Tasik: Semoga Diberi Kekuatan Lahir Bathin

Kabupaten, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya melantik Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Masa Bhakti 2022-2027 sekaligus melepas Kafilah Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XXXVII Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022, bertempat di Op. Room Setda Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (14/06/2022) Dalam sambutannya Bupati Ade menyampaikan selamat kepada pengurus yang dilantik. Dia berharap menjadi berkah dan diberikan kekuatan lahir bathin dalam mengemban amanah. “Saya juga sampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh pengurus masa bhakti sebelumnya yang telah mengantar kafilah Kabupaten Tasikmalaya menjadi juara umum STQH XVII Tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2021,” tutur…

Pelatihan Batik Shibori sebagai Upaya Pengembangan Potensi Wisata Kampung Batik di Kelurahan Jambangan Surabaya

Surabaya, Wartatasik.com – Pada Minggu 15 Mei 2022, Tim pengabdian dari Kelompok 55 KKN MBKM UPN Veteran Jawa Timur, telah mengadakan kegiatan Pelatihan Batik Shibori yang terlaksana di pendopo kantor Kelurahan Jambangan Surabaya. Pelatihan tersebut dihadiri langsung oleh Ibu Dra. Setya Irama Ningsih M.Si, selaku kepala Kelurahan Jambangan dan dengan menghadirkan pelatih Batik Shibori, Ibu Yulia Ratna Purwani selaku ketua Perpustakaan Pintar Jambangan serta Penggagas berdirinya Pelatihan Batik Shibori di Jambangan sejak 2019 silam. Peserta yang menghadiri kegiatan berjumlah 10 orang mulai dari warga Kelurahan Jambangan sampai warga luar Jambangan…

Jaga Netralitas Birokrasi dalam Era Pejabat Kepala Daerah, Sejumlah Pejabat Pemkot Tasik Hadiri Webinar

Kota, Wartatasik.com – Jelang pesta demokrasi tahun 2024 mendatang, Pegawai Negeri Sipil (PNS) dituntut untuk tidak berpihak kepada siapapun. Lantaran itu, demi terwujudnya profesionalitas dan kualitas pelayanan masyarakat yang adil, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) mengadakan kegiatan Webinar. Acara Webinar dengan tema “Menjaga Netralitas Birokrasi dalam Era Pejabat Kepala Daerah” ini berlangsung di aula BKPSDM Kota Tasikmalaya, Rabu, (15/06/2022). Peserta Webinar ini adalah Gubernur, Bupati, Walikota dan Sekretaris Daerah, Kepala BKPSDM, Inspektur Daerah dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik se-Indonesia. Dalam kesempatan itu, Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Inspektur dan…

Usai Peluncuran Tahapan Pelaksanaan KPU RI, Ini Penjelasan Ketua KPU Kota Tasik Terakit Pemilu

Kota, Wartatasik.com – KPU RI secara resmi telah meluncurkan tahapan dan jadwal pelaksanaan Pemilu 2024. Beberapa tahapan dilalui, seperti pendaftaran partai politik, verifikasi kepengurusan dan keanggotaan, penataan Dapil pencalonan, kampanye masa tenang, pemungutan sampai pelantikan calon terpilih. Ketua KPU Kota Tasikmalaya Ade Zaenul Yaqin usai kegiatan peluncuran tahapan jadwal pemilu menjelaskan terkait Pemilu di tahun 2024. “Pemungutan dilakukan tanggal 14 Februari 2024 (Rabu), Pemilu terdiri dari Pemilihan Presiden dan wakil presiden, Anggota DPR RI, DPRD provinsi anggota DPRD kota,” ungkapnya, Selasa (14/06/2022). Sementara itu lanjut Ade Zaenul, jumlah KPU kota…

Ceriakan Aktifitas Favorit dengan Solusi Lengkap dari ACE

Jakarta, Wartatasik.com – Juni 2022 Masyarakat kini mulai dapat kembali ke aktivitas normal seperti kembali melakukan hobi, berlibur dan bekerja dari kantor, hal ini didukung dengan kebijakan pemerintah menurunkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ke level 1 dan 2. ACE sebagai destinasi untuk kebutuhan rumah dan gaya hidup terlengkap mengadakan program Ceriakan Aktivitas Favoritmu kini tersedia di ACE untuk memberikan solusi kepada pelanggan dalam memenuhi segala kebutuhan untuk kembali beraktivitas dengan produk-produk yang inspiratif. Yoelius Saputra sebagai General Manager Marketing ACE menyampaikan dengan adanya pelonggaran ini maka masyarakat dapat kembali…