Dalam Rapimnas, Demokrat Kota Tasik Dukung DPD Jabar Usulkan AHY Ikut Pilpres 2024

Bandung, Wartatasik.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Barat membawa sejumlah aspirasi arus bawah untuk disampaikan dalam forum Rapimnas Partai Demorkat pada Kamis (15/9/2022). Ketua DPD Demokrat Jawa Barat Anton Sukartono Suratto mengatakan, aspirasi utama yang hendak disampaikan adalah mengusulkan agar Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) maju dalam kontestasi Pilpres 2024. “Kami menyampaikan aspirasi seluruh kader Jawa Barat meminta agar Mas AHY mengikuti kontestasi Pilpres 2024,” ujar Anton kepada media massa, Rabu (14/9/2022). Demokrat Jawa Barat menyerahkan sepenuhnya keputusan tersebut kepada AHY sebagai ketua umum dan akan…

Kota Tasik Langganan Banjir, PMII Sebut di Antara Faktornya Banyak Bangunan Disekitar DAS

Kota, Wartatasik.com – Belakangan ini Kota Tasikmalaya diguyur hujan hingga mengakibatkan banjir di beberapa titik. Banjir tersebut bermula dari meluapnya sungai Citanduy dan Cimulu yang tidak mampu menampung akibat tingginya volume air. Akibatnya dari luapan tersebut, air membanjiri pemukiman warga di beberapa wilayah di kota Tasikmalaya. Selain itu, hujan deras juga mengakibatkan sejumlah ruas jalan tergenang air hingga sulit dilewati kendaraan. Salah satunya jalan KH. Zaenal Mustofa depan Mall Asia Plaza, jalan Cibaregbeg, jalan Sutisna Senjaya. Bahkan, curah hujan juga mengakibatkan longsor beberapa titik di Kota Tasikmalaya. Walaupun tidak ada…

Pemuda asal Mangkubumi Tewas Tenggelam di Situ Gede, Berikut Kronologisnya

Kota, Wartatasik.com – Seorang pemuda tewas tenggelam di Situ Gede Kota Tasikmalaya, Rabu (14/09/2022) pagi. Diketahui korban itu bernama Sahrul Sidik (21), warga Rancamacan, Kelurahan Cipari, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya. Awalnya korban yang sedang nongkrong pinggir Situ Gede. Kemudian tak sengaja menjatuhkan HP milik temannya ke Situ. Korban pun spontan langsung mencari HP tersebut ke dasar Situ. Namun nahas, korban yang tak bisa berenang itu akhirnya tenggelam dan meninggal dunia. Proses pencarian seorang pemuda yang tewas tenggelam di Situ Gede tidak membutuhkan waktu lama. Hanya selang satu jam, tim gabungan…

Kunjungi Korban Banjir, Wali Kota Tasik Serahkan Bantuan

Kota, Wartatasik.com – Wali Kota Tasikmalaya Drs H Muhammad Yusuf kunjungi korban banjir yang berada di Jalan Galunggung, Kampung Tawang kulon RT 01 RW 01 Kelurahan Tawangsari Kecamatan Tawang, Selasa (13/9/2022). Wali Kota mengatakan, pihaknya pada kesempatan ini mengadakan kunjungan untuk melihat secara langsung keadaan korban yang terdampak bencana banjir. “Setelah melihat kondisi dilapangan kami pun memberikan bantuan kepada korban banjir, semoga bantuan ini dapat membantu meringankan akibat musibah banjir,” ungkap Wali Kota. Lantaran itu, dirinya akan menginstruksikan kepada seluruh Dinas terkait untuk segera turun ke lapangan dengan menggunakan anggaran…