Siap Pimpin PKC PMII Jabar, Muhamad Satriana Ilham: Mohon Doa dan Dukungannya

Kota, Wartatasik.com – Muhammad Satriana Ilham menyatakan siap memimpin Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PKC-PMII) Jawa Barat. Penegasan tersebut disampaikan Boy sapaan akrabnya menyusul keputusan PKC-PMII Jawa Barat yang akan menyelenggarakan Konferensi Koordinator Cabang (Konkoorcab) XXI pada Bulan Juni 2025. Menjelang perhelatan Konkoorcab itu, terdapat beberapa kandidat yang mengisi daftar bursa Ketua PKC PMII Jawa Barat salah satunya Muhammad Satriana Ilham merupakan sosok progresif, inspiratif, energik dan selalu menjadi pemimpin organisasi yang diikutinya. Dalam perjalanannya tersebut, beberapa kaderisasi formal PMII telah dilalui, di antaranya, MAPABA PK PMII Universitas…