Kota, Wartatasik.com – Pemkot Tasikmalaya belum bisa memastikan tanggal pelaksanaan pelantikan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) Paruh, karena masih menunggu proses administrasi akhir. Sekitar 1.800 jumlah P3K paruh waktu yang akan dilantik. Hal tersebut diungkapkan Kepala BKPSDM Kota Tasikmalaya Gun Gun Pahlagunara yang dilansir sejumlah media online. Ia mengaku pihaknya belum bisa menentukan akan dilakukan pelantikan dalam bulan ini. Bulan ini, tanggalnya belum bisa dipastikan, “SK tinggal ditandatangani Wali Kota Tasikmalaya,” ujarnya beberapa waktu lalu. Selain itu, sekarang masih proses perhitungan gaji dan persiapan jaminan kerja serta jaminan kesehatan,…
