Perbaikan Jalan Pasar Cikurubuk Jadi Sorotan, Kepler: Itu kan Belum Jadi Aset Pemkot, Kok Bisa?

Perbaikan Jalan Pasar Cikurubuk Jadi Sorotan, Kepler: Itu kan Belum Jadi Aset Pemkot, Kok Bisa? | MF

Kota, Wartatasik.com – Perbaikan jalan telah dilakukan di Area Pasar Cikurubuk pada Senin, 21 April 2025 dan disaksikan langsung oleh Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfaridzi Ramadhan.

Namun kegiatan tersebut menuai sorotan tajam, pasalnya jalan tersebut diduga belum menjadi aset pemkot.

Hal tersebut dipertanyakan Anggota Komisi II DPRD Kota Tasikmalaya, Kepler Sianturi, SMG. MA., yang menyebutkan bahwa Pemkot tidak boleh mengalokasikan kegiatan di Fasilitas Umum (Fasum), dan Fasilitas Sosisal (Fasos) yang belum diserahkan.

“Yang saya tahu itu semua masih milik Mayagraha. Memang Fasum dan Fasosnya sedang di proses, tapi kan itu belum selesai. Seharusnya selesaikan dulu Fasum dan Fasosnya baru melakukan kegiatan. Kalau seperti itu tidak boleh. Kenapa Pemkot berani melakukan hal itu?,” ujarnya, Kamis (24/4/2025).

Katanya, jangan sampai hal ini malah menimbulkan persoalan hukum ataupun administrasi kedepan, “Kalau memang itu sudah selesai, saya minta mana berita acara penyerahannya. Ini terkesan dipaksakan, ada apa? Apa urgensinya sehingga Pemkot bisa menganggarkan untuk kegiatan,” tambahnya.

Kepler menyebut Viman Alfaridzi tidak paham akan regulasi karena telah mengganggarkan untuk kegiatan yang belum menjadi aset Pemkot, “Kok bisa?” tanya Kepler.

“Disini kami tidak menolak rehabilitasi ruas jalan tersebut, justru kami mendukung hal tersebut karena merupakan suatu upaya untuk menghidupkan kembali UMKM yang ada di sana. Namun terkait regulasi juga harus diperhatikan dan tidak boleh dilanggar supaya tertib administrasi,” pungkasnya. MF

Berita Terkait