Kota, Wartatasik.com – Telah tejadi kebakaran rumah di Kp. Elos Kota Baru, RT 001, RW 003, Kelurahan Kotabaru, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Minggu malam (17/12/2023) Rumah milik H. Ahmad Juhana ini diperkirakan pukul 22.40 terjadi kebakaran, “Dan kami menerima laporan pukul 22.51. Dan kebakaran terjadi diduga sementara akibar korsleting listrik,” ujar Danru 2 Damkar Kota Tasikmalaya, Eman Sulaeman. Luas area terbakar 8 x 6 m2 , lanjut Eman, dan area terdampak adalah depan rusak berat, belakang rusak berat, kiri rusak berat dan kanan rusak berat. “Kerugian aset belum dapat ditaksir. Dalam…
Category: Peristiwa
Kembali Terjadi Kebakaran, Damkar Kota Tasik Cek TKP secara Menyeluruh
Kota, Wartatasik.com – Kembali terjadi kebakaran setelah pagi tadi yang terjadi di Empangsari, Damkar kembali mendapatkan laporan kebakaran rumah warga yang berada di Kp.Labuhan Bulan RT 001/RW 007 Kelurahan Mangkubumi Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya. Dikatakan Danru 3 Budi Permana, bahwa rumah milik Wawan Nuryawan diperkirakan terbakar 15.20, “Dan kami tiba pukul 15.40,” ujarnya, Jum’at, (15/12/2023) “Penyebab, belum bisa diprediksi dan luas area terbakar 2 × 2 M², area terdampak depan, belakang, kiri, kanan dan tingkat kerusakan ringan, “Tidak ada luka bakar maupun meninggal dunia,” tambahnya. Diterangkan Budi, kronologis awalnya terlihat ada kepulan…
Kebakaran Rumah di Jl. Tanuwijaya Empangsari, 1 Orang Terluka Terkena Serpihan Kaca
Kota, Wartatasik.com – Jum’at, 15 Desember 2023 telah terjadi kebakaran sebuah rumah yang beralamat di Jl. Tanuwijaya, RT 002, RW 005, Kelurahan Empangsari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya. Rumah milik Pak Undang ini diketahui terbakar diperkirakan pukul 7.30 tadi pagi, diduga akibat percikan panas minyak penggorengan. Hal tersebut diungkapkan Komandan Regu 2 Eman Sulaeman. Ia mengatakan kronologisnya, menurut keterangan dari Pemilik Rumah sekaligus Bapak RT, api diketahui oleh warga ketika ibunya sedang memasak dan tiba-tiba ada asap mengepul dari luar. “Menurut Ibunya, api disebabkan dari percikan minyak penggorengan yang panas. Pada…
Alami Luka Bakar, Seorang Buruh di SL Tobing Tersengat Listrik saat Bersihkan Rumput
Kota, Wartatasik.com – Seorang pria tersengat listrik kabel saluran udara tegangan menengah (SUTM) diatas bangunan setinggi 5 meter di Jalan Mayor SL Tobing, Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Minggu (26/11/2023). Diketahui, korban bernama Ujang Rusmana (50), warga Kampung Cijoho, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, bekerja sebagai buruh sedang membersihkan rumput di atas balkon bangunan tersebut. Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP SY Zainal Abidin melalui Kapolsek Mangkubumi, IPTU Ruhana Efendi membenarkan adanya kejadian tersebut. “Ya benar, berdasarkan infotmasi saat itu korban sedang bekerja membersihkan rumput di atas balkon gedung, namun ada kabel…
Heboh, Warga Kadipaten Temukan Bom Mortir saat Gali Selokan
Kota, Wartatasik.com – Warga Kampung Cirando Desa Kadipaten Kecamatan Kadipaten Kabupaten Tasikmalaya, Ateng (45) menemukan benda diduga mortir saat melakukan penggalian parit selokan di kebunnya, Sabtu (11/11/2023). Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin melalui Kapolsek Kadipaten Iptu Agus Rusman membenarkan bahwa pihaknya menerima laporan warga adanya temuan benda berkarat menyerupai mortir. “Setelah menerima laporan dari warga, kami langsung mendatangi TKP,” ungkap Kapolres, Minggu (12/11/2023). Kapolres menjelaskan, penemuan benda mirip mortir yang sudah berkarat tersebut, diketahui saat saksi Ateng menggali parit di Kebun Pangwangunan. “Tadi kami amankan sekitar lokasi, kemudian kordinasi dengan…
Ditemukan Meninggal Dunia Dalam Sumur di Rajapolah, Polisi Lakukan Penyelidikan dan Evakuasi Korban
Kabupaten, Wartatasik.com – Warga Manggungsari Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya Tata Supriatna (70) ditemukan meninggal dunia di dalam sumur disekitar rumahnya, Rabu (08/11/2023). Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin melalui Kapolsek Rajapolah AKP Iwan Sujarwo membenarkan adanya kejadian tersebut dan yang pertama kali mengetahuinya adalah istri korban. “Benar kami mendatangi TKP orang meninggal dunia yang diduga terjatuh ke dalam sumur, dan sudah dilakukan evakuasi,” ujar AKP Iwan Ia menjelaskan, pertama kali hal tersebut diketahui oleh istri korban saat itu mendengar teriakan dari dalam sumur disamping rumahnya,kemudian meminta pertolongan warga. “Dari keterangan…
Tersengat Aliran Listrik, Polisi Selidiki Dugaan Santri Meninggal Dunia
Kota, Wartatasik.com – Diduga tersengat aliran listrik, seorang santri berinisial MRA (13) warga Bandung Barat, ditemukan meninggal dunia disebuah kamar mandi di sebuah pondok pesantren di Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Selasa (07/11/2023) Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP SY Zainal Abidin melalui Kapolsek Cibeureum, AKP Nandang Rokhmana membenarkan hal tersebut. “Ya benar, kami dan Tim Inafis Satrekrim Polres Tasikmalaya Kota, melaksanakan pengecekan dan olah TKP santri meninggal dunia diduga karena tersengat aliran listrik,” ungkapnya Ia menjelaskan, bahwa jasad korban pertama kali ditemukan santri lainnya yang sedang buang air besar di toilet sekitar lingkungan pesantren…
Warga Parakannyasag ini Ditemukan Meninggal di Sungai, Polres Tasik Kota Lakukan Penyelidikan
Kota, Wartatasik.com – Seorang pria ditemukan meninggal dunia di dasar sungai di Kampung Kadupugur, Kelurahan Parakanyasag, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Rabu (18/10/2023) siang. Korban diketahui bernama Tedi Kusaedi (43) tahun warga RT 01/08 Kelurahan Parakannyasag Kecamatan Indihiang, saat ditemukan posisi tubuh korban terlentang di dasar sungai. Saat ditemui Kapolsek Indihiang Kompol.H Iwan membenarkan bahwa pihaknya mendapatkan laporan warga adanya penemuan mayat di dasar sungai. “Benar tadi siang kami mendapatkan laporan dari warga, kemudian kami mendatangi lokasi kejadian dan menghubungi Unit Inafis Sat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota,” ungkapnya Dijelaskannya, Unit Inafis…
Layangan Putus Memakan Korban, Leher Balita di Cikalong Kena Sayatan Benang
Kabupaten, Wartatasik.com – Permainan layangan memakan korban pengguna jalan di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Pasalnya, seorang balita warga Desa Mandalajaya, Kecamatan Cikalong, alami luka parah akibat tersayat benang layangan putus. Video korban yang terluka parah sempat viral. Saat ini korban sedang mendapat penanganan medis di Puskesmas setempat. Kepolisian Sektor Cikalong membenarkan kejadian tersayat benang layangan putus. Kejadian ini terjadi di Jalan Raya Cikalong, Senin (16/10/23). “Benar ada kejadian anak tersayat benang layangan putus, korban mendapat penangkaran medis. Alhamdulillah kondisinya stabil, sampai hari ini alhamdulillah anaknya stabil,” kata AKP Dede Darmawan,…
Hari ini, Damkar Kota Tasik Dapati Laporan Lebih dari Lima Kebakaran Lahan Kering
Kota, Wartatasik.com – Cuaca yang sangat panas ditunjang kemarau yang panjang, membuat lahan-lahan kering milik warga mudah terbakar. Hari ini saja, ada lebih lima kebakaran lahan yang tersebar di Kota Tasikmalaya. Hal tersebut diungkapkan Danru 2 Damkar Kota Tasikmalaya Eman Sulaeman mengatakan ada sejumlah kebakaran lahan kering terjadi hari ini, Sabtu 30 September 2023. “Diantaranya, lahan kering di Jln.Letnan Harun, perkiraan kejadian pukul 11.50. Lalu, lahan kering di Kp. Cirapih, Kelurahan Indihiang, Kecamatan Indihiang, diperkirakan terjadi pukul 14.20,” ujar Eman. Selanjutnya kata Eman, kebakaran lahan kering di Perum Situ Gede Indah…