4,676 total views

Kota, Wartatasik.com – Pada acara Peresmian Pembangunan di Lingkungan Kota Tasikmalaya untuk Wilayah kecamatan Bungursari yang berlangsung di Lapangan Aboh, Kamis (24/03), Walikota Tasikmalaya H. Budi Budiman menegur Kabag. Pembangunan, pasalnya data laporan kegiatan yang dibacakannya saat beri sambutan tidak lengkap. “Bu Kabag tolong datanya lebih dilengkapi lagi, karena Saya tahu bahwa pembangunan infrastruktur yang ada dibawah Dinas Binamarga Kota Tasikmalaya jumlah pembangunan dan angkanya tidak seperti yang diterima saat ini,” tegas walikota kepada Kabag Pembangunan Hj. Nunung Kartini.
Budi mengatakan, dari laporan Dinas Binamarga sendiri pelaksanaan kegiatannya mencapai Rp. 20 miliar. “Sedangkan dari data yang Saya terima ini hanya Rp 14 miliar. Lain kali, coba datanya dilengkapi lagi,” ujarnya. Tak hanya terkait hal itu, Kabag Pembangunan juga tak luput kena pertanyaan dari orang nomor satu di Kota Tasikmalaya tersebut karena beberapa pejabat atau stakeholder yang selama acara peresmian digelar tidak pernah hadir. Seperti halnya, pihak BPJS Kesehatan dan Kantor Badan Pusat Statistik BPS yang menurut pengamatan walikota tidak pernah hadir.
“Bukannya apa-apa, ini untuk data valid yang akan disampaikan kepada masyarakat. Seyogyanya stakeholder yang ada harus turut menghadiri kegiatan ini. Coba lain kali dihubungi atau ditelepon saja,” tandasnya. Sementara, ketika ditemui crew Media Online Wartatasik.com usai peresmian, Kabag. Pembangunan Setda Kota Tasikmalaya Hj. Nunung Kartini mengungkapkan semua stakeholder atau pejabat terkait di undangnya secara resmi sembari menyebutkan ada bukti ekspedisinya. Namun, Ia enggan berkomentar atau menanggapi soal ketidaklengkapan data laporan kegiatan yang dibacakan walikota dan hanya melontarkan kalimat “nanti saja”. Asron/Indra