Genap Setahun, Tasikzone Santuni Anak Yatim

 4,082 total views

Acara Santunan Anak Yatim dalam rangka Harlah 1 Tahun Tasikzone.com / Dok
Acara Santunan Anak Yatim dalam rangka Harlah 1 Tahun Tasikzone.com / Dok

Kota, Wartatasik.com – Tanggal 01 Mei 2017 kemarin, Media Online Tasikzone.com tepat berusia 1 tahun. Berkaitan dengan hal tersebut, segenap direksi dan keredaksiannya menggelar acara syukuran berupa Bakti Sosial Santunan Anak Yatim dengan menggandeng Yayasan Yatim Wadhi Barkah yang sekaligus genap berusia 2 tahun. Acara baksos dilaksanakan di Kampung Lengo Jl. Bantar Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya, Senin kemarin.

Saat dikonfirmasi, Pimpinan Redaksi Tasikzone.com Rian Sutisna mengatakan, bahwa acara syukuran bertema #miladke1 itu sebagai bentuk rasa syukur kepada Alloh SWT atas karunia yang telah diberikan dan hingga saat ini masih eksis memberikan dan menyampaikan informasi publik melalui media social.

“Ini bentuk rasa syukur kami. Dengan diadakannya santunan anak yatim kami harap semoga para wartawan dan manajemen tasikzone.com bisa lebih peduli akan disekelilingnya” ungkapnya. Adapun rangkaian acara #miladke1, lanjut Rian, selain menggelar baksos juga ada perlombaan artikel bagi para pelajar tingkat SMA/Sederajat. Sedangkan, untuk acara seremonial rencananya akan dilaksanakan pada 17 Mei 2017 mendatang.

“Lomba artikel itu sudah dilaksanakan pada bulan April. Untuk seremonialnya nanti tanggal 17 Mei. Kami dari manajemen mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah berpartisipasi turut menyukseskan seluruh rangkaian #miladke1 tasikzone sehingga bisa terlaksana dengan lancar,” pungkas Rian.

Laporan: Indra/Asron

Related posts