Kurangi Angka Putus Sekolah, Bupati Tasik Akan Bentuk Saber Wajib Belajar

Kabupaten, Wartatasik.com – Tahun ini Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto targetkan akan membentuk Satuan Tugas Sapu Bersih (Saber) Wajib Belajar untuk mengurangi angka usia wajib belajar yang tidak sekolah. Hal itu dikatakannya saat sambutan acara Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) SD Tingkat Kab Tasikmalaya Tahun 2019 yang di Gedung Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya, Jum’at 08 Maret 2019 lalu. Dikatakan Ade, sasaran target Saber Wajib Belajar adalah untuk usia anak SD yang tidak sekolah yang nantinya akan diberi bimbingan dan bantuan agar anak tersebut bisa bersekolah lagi. “Ini…

Manfaatkan DD 2019, Ini Langkah Strategis Desa Dawagung Kab. Tasik

Kabupaten, Wartatasik.com – Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Dawagung Kec Rajapolah kini kerjasama dengan Badan Usaha Milik Nasional (BUMN). Langkah strategis tahun 2019 ini dilaksanakan untuk pedapatan desa juga yang akan diserap 20% dari Dana Desa guna mengembangkan Bumdes Desa Dawagung. “Ya, kami akan bekerjasama dengan BUMN seperti Pertamina dan BRI Link dengan cara dipuplai oleh Persatuan Perdagangan Indonesia(PPI),“ ujar Kepala Desa Dawagung Ma’mur kepada Wartatasik.com, Jumat (01/02/2019). Untuk pemberdayaan terang Kades, akan dikelola karang taruna dengan diberi pelatihan kursus menjahit terutama kalangan pelajar, sehingga membuka potensi generasi baru dan…

Keren…!! Desa di Tasikmalaya ini Miliki Ribuan Calon Donor Mata

Kabupaten, Wartatasik.com – Salah satu hal mulia yang dilakukan sebagian warga Desa Tenjowaringin, Tasikmalaya, Jawa Barat adalah bersedia menjadi donor mata. Sudah ada 2.000 warga desa ini yang menyatakan siap bergabung dalam Keluarga Donor Mata. Melihat antusiasme warga yang besar menjadi pendonor mata, pada 30 Desember 2018, rencananya Keluarga Donor Mata akan mendeklarasikan Desa Tenjowaringin sebagai Desa Siaga Donor Mata. Ahmadiyah Ternyata Miliki Komunitas Donor Mata Terbesar di Indonesia Harapannya semoga semakin banyak masyarakat yang mau mendonorkan kornea mata untuk mereka yang membutuhkan, melansir rilis yang diterima Jumat (28/12/2018). Berdasarkan…

Peringati Hari Ibu ke-90, Bupati: Ini Momen Kebangkitan Wanita Indonesia

Kabupaten, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Ibu ke 90 tingkat Kabupaten Tasikmalaya di Halaman Sekretariat Pemda, Jum’at (21/12/2018). Bupati memberikan apresiasi kepada perempuan-perempuan Indonesia dalam acara peringatan hari Ibu ke 90 tingkat Kabupaten Tasikmalaya, sebab Hari Ibu sebagai hari kebangkitan wanita Indonesia. Momen ini kata Bupati, merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dari momen kebangkitan dan perjuangan bangsa. “Kemerdekaan, kemajuan dan hasil-hasil pembangunan yang kita nikmati saat ini tidak terlepas dari perjuangan para kaum perempuan khususnya para ibu dalam merebut dan mengisi…

Kerap Makan Korban, Jalan Provinsi Rajapolah Rusak Parah

Kabupaten, Wartatasik.com – Akses jalan Provinsi arah Tasikmalaya – Bandung kerap memangsa korban kecelakaan lalu lintas (Lakalantas), pasalnya jalan tersebut kondisinya sudah cukup rusak parah (bolong-bolong) tepatnya di jalan Rajapolah sekitar 50 Meter dari Mesjid Agung Kecamatan Rajapolah. Menurut keterangan salah seorang tukang Ojeg Rajapolah Uhen mengatakan, dilokasi tersebut sering terjadi kecelakaan yang didominasi kendaraan roda dua efek jalan yang berlubang. ”Ada 11 titik jalan rawan yang rusak bolong, itu memprihatinkan apalagi sekarang musim penghujan,“ ucapnya kepada wartatasik.com, Kamis (25/11/2018). Selain itu terangnya, saluran drainase dari Mesjid Agung Rajapolah sering…