Kerusakan Bangunan Kerap Diabaikan, Kini Hasil Bantuan Rehab SD Dipasang Prasasti

Kab, Wartatasik.com – Pemeliharaan bangunan maupun sarana prasarana kerap diabaikan, sehingga berakibat pada banyaknya laporan kondisi sekolah yang mengalami kerusakan berat. Lantaran itu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kab Tasikmalaya melalui Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) menggagas perlu adanya prasasti ketika berlangsung pembangunan rehabilitasi ke tiap sekolah. Hal itu dikatakan Kabid Dikdas H Opan Sopian S.Pd M.Pd saat disambangi Wartatasik.com diruang kerjanya, Jumat (09/08/2019). Menurut Opan, prasasti tersebut sebagai motivasi Kepala Sekolah agar melakukan pengawasan secara intens terhadap Sapras sehingga ketika terjadi kerusakan akan diperbaiki sedini mungkin. Pasalnya terang ia, jika…