Kota, Wartatasik.com – Berdasarkan hasil penelitian tahun lalu, pemberitaan negatif dan hoaks tertinggi adalah di Jawa Barat, dan ternyata sampai saat ini tetap belum berkurang, itulah pentingnya menangkal hoaks. Hal tersebut diutarakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Jawa Barat Setiaji saat sambutan Sosialisasi Jabar Saber Hoaks Hindari Berita Tanpa Fakta yang berlangsung di Aula Pemkot Tasikmalaya. Dikatakan Setiaji, akhir Desember 2018 Gubernur Jawa Barat launching team Saber Hoaks yang beranggotakan 12 orang dengan tugas mengklarifikasi, mengkonfirmasi juga mengecek kebenaran berita yang disebarkan masyarakat untuk menekan kabar bohong, “Ya, meskipun…