Dinilai Tak Populer, Situs Lingga Yoni di Indihiang Luput Dikunjungi Masyarakat

Kota, Wartatasik.com – Situs Lingga Yoni yang terletak di Gunung Kabuyutan Sukamaju Kidul Kecamatan indihiang merupakan situs purbakala yang ada di kota Tasikmalaya. Namun karena kurang populer, keberadaannya belum begitu dikenal sehingga luput dikunjungi masyarakat luas terutama dikalangan pelajar. Hal ini dikemukakan Ketua TTD (Tasik Tempoe Dulu) Hendar Cunay setelah berbincang dengan Juru Kunci Pemelihara (Jukpel) kang Rusli dan teh Henti Nopiyanti sekaligus ahli waris gunung tersebut, Selasa (03/09/2019). “Menurut para Jukpel, TTD sangat menyayangkan sekali karena kurang optimal, bahkan bisa dikatakan tak ada sama sekali sosialisasi tentang keberadaan situs…