Kabupaten, Wartatasik.com – Menteri Pertanian (Mentan) RI Andi Amran Sulaiman hadiri Launching Program Santri Tani Milenial yang dilaksanakan di lapangan Pasar Munding Desa Kamulyan, Manonjaya. Jumat (25/01/2019). Andi mengatakan, menggerakkan santri milenial merupakan langkah strategis meregenerasi dan meningkatkan produktivitas pertanian. Sebab tahun ini sesuai arahan Presiden, Kementerian Pertanian akan membagikan 1 juta ayam ke para santri se-Indonesia. Apalagi terang Mentan, tujuan pelibatan para santri dalam dunia pertanian adalah salah satu bagian program besar yakni gerakan 1 juta petani milenial sebagai prioritas membangun manusia Indonesia di 2019. Saat peresmian, Kementan bagikan…