Kota, Wartatasik.com – Pria tanpa identitas berusia sekitar 25 tahun meninggal dunia setelah tertabrak kereta api jurusan Pasar Senen – Kroya sekitar pukul 17.00 Wib di Kp. Kudang Kidul Rt 06/03 Kelurahan Ciakar Kecamatan Cibeureum Kota Tasikmalaya, Jumat (26/11/2021). Saksi mata Iip Nurjamil (60) menjelaskan, bahwa ketika korban berjalan di bantalan rel sambil main handphone. “Sudah diperingatkan beberapa kali bahkan kereta pun sudah mengurangi kecepatan tapi korban tidak menghiraukannya,” ungkap Iip. “Peringatan klakson kereta beberapa kali dibunyikan tapi korban malah berbalik dan menghadang kereta,sehingga korban terseret sampai 20 meter,” tambahnya.…