Kota, Wartatasik.com – Menanggapi statemen Kepala Puskesmas Sambongpari di salah-satu media online yang menyatakan bahwa meskipun Puskesmas menjadi sorotan hangat masyarakat, namun jumlah pasien yang datang bisa mencapai 100 pasien perhari. Woow, fantastis banget, itu jumlah pasien apa pengunjung mall..? Statemen dari kepala Puskesmas itu disayangkan sejumlah pihak. Pasalnya, keberadaan pusat kesehatan masyarakat tersebut justru harus bisa meningkatkan taraf kesehatan masyarakat, bukan makin banyak yang sakit. “Peran Kesling (Kesehatan Lingkungan) sudah sejauh mana, kok jumlah pasien sampai banyak gitu? Ironis sekali, kita bisa sebut Puskesmas ‘gagal’ dalam menangani kesehatan di masyarakat,”…