Wabup Tasik Buka Kegiatan SIAPIK serta Studi Kelayakan Bisnis BUMDes

Wabup Tasik Buka Kegiatan SIAPIK serta Studi Kelayakan Bisnis BUMDes | Dishubkominfo

Kabupaten, Wartatasik.comDalam rangka mendukung pengembangan ekonomi daerah, Bank Indonesia Tasikmalaya bersama Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) menggelar Sosialisasi dan Pelatihan Sistem Informasi Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan (SIAPIK) serta Studi Kelayakan Bisnis BUMDes di Bale Priangan, KPwBI Tasikmalaya, Kamis, 23 Oktober 2025.
.
Kegiatan dibuka oleh Wakil Bupati Tasikmalaya, H. Asep Sopari Al-Ayubi, dan diikuti oleh 125 Pengelola BUMDes se-Kabupaten Tasikmalaya.

Dalam sambutannya, Wabup menekankan pentingnya peran BUMDes sebagai penggerak ekonomi daerah, “Khususnya dalam memperkuat ketahanan pangan dan mendukung program pemerintah seperti Program MBG (Makan Bergizi Gratis),” ungkapnya.

Kegiatan diawali dengan sosialisasi dari OJK Tasikmalaya bertema “Waspada Investasi dan Pinjaman Online Ilegal” yang mengingatkan peserta untuk selalu berhati-hati dalam bertransaksi keuangan.

Selanjutnya, peserta mendapatkan pelatihan langsung dari Konsultan Pengembangan UMKM KPw BI Tasikmalaya, Sdr. Ratmaji Heru, mengenai penggunaan aplikasi SIAPIK serta praktik penyusunan studi kelayakan bisnis BUMDes.

Langkah nyata ini menjadi wujud kolaborasi dalam memperkuat literasi keuangan, tata kelola, dan daya saing BUMDes menuju ekonomi daerah yang tangguh dan berkelanjutan. EQi

Berita Terkait