Dilempar Batu, Kaca Pintu Warung Bumdes Majujaya Pasirtamiang Pecah

Ciamis, Wartatasik.com – Dilempar batu orang tak dikenal, pintu kaca warung badan usaha milik desa (Bumdes ) Maju Jaya Desa Pasirtamiang Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis pecah. Kejadian tersebut diketahui oleh salah seorang karyawan bumdes saat hendak masuk kerja pada Selasa pagi (19/05). Sekretaris Bumdes Maju Jaya Yusuf mengaku tak mengetahui pasti jam berapa kejadian pelemparan batu. Namun ia dapat kabar dari karyawannya ketika masuk kerja pukul 07.20 Wib. “Kami tidak tahu pasti pukul berapa kejadian itu, hanya tahu informasi dari karyawan,” ungkap Yusuf, Selasa malam tadi (19/05/2020). Pihaknya kata Yusuf,…

Ubad, Tokoh Cempakawarna ini Geram Bansos tidak Merata

Kota, Wartatasik.com – Hampir disetiap daerah, bantuan sembako ataupun uang tunai dari pemerintah pasti memantik api kekisruhan. Bagaimana warga tidak bar bar, sebab sasaran bantuan tersebut diluar nalar bagi mereka yang sudah sakit hati tak menerima bantuan. Seperti yang dialami Ubad salah seorang tokoh RW 08 Cempaka Warna Kelurahan Cilembang Kecamatan Cihideung. Ia mengaku merasa terdzolimi oleh kenyataan bahwa bantuan pemerintah untuk dampak Corona tidak merata. Bahkan saking bobroknya data penerima bantuan, sampai terjadi banyak warga ganda nerima bantuan, padahal yang bersangkutan sadar jika itu melanggar aturan yang telah disepakati.…

Pusat Belanja Penuh, Warga Kota Tasik Abaikan Covid 19 demi Baju Lebaran

Kota, Wartatasik.com – Menjelang hari raya idul fitri, seakan menjadi kewajiban bagi muslim selalu memenuhi pusat perbelanjaan, baik toko sembako, fashion ataupun kebutuhan lainnya. Salah satunya di pusat perbelanjaan di Kota Tasikmalaya, warga nampak bergejibun menyemarakan moment akhir akhir bulan Ramadhan. Warga dinilai sangat sakti dan apatis terhadap Covid 19, lantaran tak mengindahkan peraturan pemerintah untuk mengikuti pembatasan sosial berkala besar (PSBB). Salah seorang pengunjung Dewi Ratna asal Kecamatan Kawalu mengaku, kedatangan itu yang hendak berbelanja kebutuhan lebaran (idul fitri) “Saya sengaja saja datang kesini untuk belanja baju buat anak…