PMII Sesalkan Memasuki Tahun Baru, Pemkot Tasik Malah Nambah Alokasi TPP?

Kota, Wartatasik.com – Pergantian tahun seharusnya menjadi momentum refleksi dan koreksi arah kebijakan. Awal tahun baru selalu membawa harapan akan hadirnya langkah-langkah baru yang lebih berpihak pada kepentingan rakyat. Namun, di Kota Tasikmalaya, harapan tersebut justru berhadapan dengan realitas kebijakan anggaran yang menunjukkan ketimpangan orientasi antara kepentingan birokrasi dan kebutuhan dasar masyarakat. Di tengah instruksi pemerintah pusat untuk mengedepankan efisiensi dan kehati-hatian fiskal, Pemerintah Kota Tasikmalaya masih mempertahankan bahkan menambah alokasi Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) bagi aparatur sipil negara. Dikatakan, Ketua Bidang Advoksi PC PMII Kota Tasikmalaya, Abdul Aziz, bahwa…