
Kabupaten, Wartatasik.com – Pemandangan tidak biasa terjadi saat pelantikan Pengurus KONI Kabupaten Tasikmalaya.
Jika biasanya kegiatan sakral seperti ini dilaksanakan di gedung atau hotel, kali ini dilaksanakan di lapangan sepakbola dengan disaksikan ribuan orang.
Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tasikmalaya masa bakti 2024-2028 dilantik dan dikukuhkan oleh Pengurus KONI Provinsi Jawa Barat, di Lapang Sepakbola Pojok Dedes, Desa Cikunir, Singaparna, Minggu sore (27/4/2025).
Proses pelantikan juga turut dimeriahkan kehadiran para legenda Persib Bandung. Tim Koni All Star Tasikmalaya berhadapan dengan Persib Legend. Nama besar Persib Legend seperti Robi Darwis, Key-key, Yarist riadi, Tantan dan para pemain Maung Bandung legend lainnya bertanding.
“Luar biasa ini saya dari Sukarapih, Sukarame datang kesini, mau lihat Persib Legend lawan Koni Tasik. Sekalian lihat pengurus KONI Kabupaten Tasikmalaya dilantik, rada unik yah di lapang. Teu garumasep, daek papanasan. Semoga jadi simbol olah raga Kabupaten Tasikmalaya akan makin maju dengan pengurusnya mau turun ke Lapangan,” kata salah satu penonton, Maman.
Sementara, Irpan Waga Cikunir mengaku sengaja datang untuk menyaksikan pertandingan Persib Legend. Masyarakat Jawa Barat selalu merindukan para mantan punggawa Persib merumput di Lapangan Hijau.
Apalagi, Persib yang sekarang mengarungi Liga 1 berpeluang juara dua kali berturut turut tahun ini.
“Yah ketemu pemain persib legend lah. Foto foto saya. Kan susah foto sama David Da Silvamah. Sama legend aja dulu. Persib penting juara deui,” kata Irpan.
Drs. Erry Purwanto, M.Si., resmi dipercaya memimpin KONI Kabupaten Tasikmalaya, menggantikan H. Saeful Hidayat yang menjabat pada periode 2021-2024. Sementara itu, jabatan Sekretaris Umum diemban oleh Nana Sumarna, S.E.
“Ini pertama kalinya dalam sejarah KONI Tasikmalaya, pelantikan dilakukan di lapangan sepakbola seperti ini. Suasana yang luar biasa. Dengan dukungan semua pihak, kami siap membawa KONI Tasikmalaya berjaya. Prestasi Olah raga Tasik semakin maju dan berprestasi,” tegas Erry penuh semangat.
Kehadiran Pemain Persib Legend dan KONI Jawa Barat jadi motivasi tambahan untuk memajukan dunia olahraga di Kabupaten Tasikmalaya.
“Kang Roby Darwis dan kawan kawan sengaja kami datangkan untuk menghibur masyarakat Kabupaten Tasikmalaya. Apalagikan Persib Mau juara lagi nih,” kata Erry.
Ketua Umum KONI Jawa Barat, Muhammad Budiana, dalam sambutannya memberikan apresiasi khusus atas kreativitas pelantikan kali ini. Dia menyebut, Pelantikan di lapangan jadi hal yang menginsfirasi.
“Baru kali ini saya melihat pelantikan pengurus KONI digelar di lapangan sepakbola, dan itu terjadi di Kabupaten Tasikmalaya. Ini luar biasa. Semoga kedepanya KONI Kabupaten Tasikmalaya berprestasi.” ujar Budiana.
“Mudah-mudahan KONI Tasikmalaya bisa membumi dan mampu menembus peringkat dua besar dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat mendatang,” harapan Budiana.
Sementara itu, Asisten Daerah (Asda) Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Tasikmalaya, Asep Gunadi, yang hadir mewakili Bupati, menyampaikan dukungan penuh dari pemerintah daerah terhadap pengurus KONI yang baru.
“Atas nama pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, kami mengucapkan selamat kepada Ketua dan seluruh pengurus KONI yang baru dilantik. Kami berharap KONI dapat membangun sinergitas dan soliditas dengan seluruh komponen masyarakat untuk membina generasi muda dan meraih prestasi di semua cabang olahraga. Hadir pemain Persib ini luar biasa hiburan bagi kita,” ujar Asep.
Legenda Persib Bandung, Roby Darwis mengaku senang dengan sambutan antusias masyarakat. Dia mendoakan KONI Kabupaten Tasikmalaya semakin berjaya.
“Kami Persib Legend senang mendapat antusiasme besar. Pokonya kalau ada bibit bibit pemain bola bagus. Nanti diapa tau masuk radar Persib Bandung,” kata dia. Ndhie