Jakarta, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya, H. Cecep Nurul Yakin, menghadiri acara Refleksi Satu Tahun Pemerintahan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka, yang digelar di Auditorium Menara Bank Mega, Jakarta Selatan, Selasa (14/10/2025). Forum ini menjadi ruang dialog antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan para pemangku kepentingan untuk memperkuat arah pembangunan menuju Indonesia yang mandiri, tangguh, dan inklusif. Dalam forum tersebut Bupati Cecep menjadi salah satu narasumber pada sesi dua, dengan tema ‘Menerjemahkan Asta Cita: Kepemimpinan Lokal dan Inovasi Daerah’. Ia menyampaikan bahwa Kabupaten Tasikmalaya memiliki potensi besar dari sektor keagamaan,…
Author: admin2024
Kolaborasi dengan Bank Mandiri, Pemkab Tasikmalaya Renovasi SDN Karamat Jaya
Kabupaten, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya Cecep Nurul Yakin, meresmikan tiga ruang kelas dan satu bangunan pojok baca SDN Karamat Jaya, Cigalontang, yang merupakan salah satu target renovasi program CSR Tasikers dengan tajuk Mandiri Peduli Sekolah. Proses renovasi yang berlangsung selama dua minggu tersebut dibiayai oleh Bank Mandiri area Tasikmalaya dengan dikerjakan pekerja profesional dibantu para orang tua siswa yang hadir secara sukarela. “Kami sangat mengapresiasi program CSR Bank Mandiri yang turut membantu menuntaskan salah satu tantangan pembangunan Kabupaten Tasikmalaya di bidang pendidikan,” ungkapnya, Senin (13/10/2025). Semoga, lanjutnya, jajaran direksi Mandiri…
Di Top Corporate & Executive Award 2025, INFOBRAND.ID dan TRAS N CO Indonesia Apresiasi Kinerja Emiten dan Pemimpin Korporasi
Jakarta, Wartatasik.com – Paruh pertama tahun 2025 menjadi momentum penting bagi pasar modal Indonesia. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil mencatatkan rekor tertinggi di level 7.543,50 pada 25 Juli 2025, didukung oleh meningkatnya jumlah investor pasar modal yang telah menembus 17 juta Single Investor Identification (SID). Selain itu, semakin banyak perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO), menandakan kepercayaan yang tinggi terhadap potensi pasar modal nasional. Di tengah dinamika pasar modal Indonesia yang semakin positif, INFOBRAND.ID bersama TRAS N CO Indonesia kembali menghadirkan dua ajang penghargaan bergengsi: Top Corporate Award…
Tidak Memiliki Landasan Legalitas Operasional, Satgas PASTI Hentikan Kegiatan Golden Eagle International
Jakarta, Wartatasik.com – Senin (13/10/2025), Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal atau Satgas PASTI menghentikan kegiatan usaha yang dilakukan oleh Golden Eagle International – UNDP (Golden Eagle) karena tidak memiliki landasan legalitas operasional yang jelas dan berpotensi memberikan informasi yang tidak benar kepada masyarakat. Satgas PASTI telah memanggil perwakilan dari Golden Eagle beserta perwakilan nasabah dalam rangka klarifikasi terhadap kegiatan usaha yang dilakukan. Pemanggilan tersebut dilakukan untuk merespons secara dini informasi dari masyarakat yang mendapatkan penawaran penghapusan utang dari Golden Eagle. Dalam proses permintaan klarifikasi yang dihadiri oleh anggota Satgas…
Bersama Membangun Sektor Jasa Keuangan Berintegritas, OJK Gelar Governansi Insight Forum dan Student Integrity Campaign
Bandung, Wartatasik.com – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong penguatan tata kelola dan integritas dilakukan di berbagai bidang termasuk di sektor jasa keuangan dan kampus. Demikian disampaikan Ketua Dewan Audit OJK Sophia Wattimena dalam rangkaian kegiatan Roadshow Governansi di Bandung yang digelar di Gedung Sate dan Telkom University, Senin, 13 Oktober 2025. Kegiatan di Gedung Sate dihadiri Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dan ratusan peserta dari Industri Jasa Keuangan dari Bandung dan Jawa Barat. Dalam kesempatan itu, Sophia Wattimena menekankan bahwa integritas adalah fondasi utama untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.…
Patuh Program JKN, BPJS Kesehatan Apresiasi Ratusan Badan Usaha Melalui Satya JKN Award 2025
Jakarta, Wartatasik.com – Dalam upaya memperkuat ekosistem kepatuhan dan keberlanjutan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), BPJS Kesehatan memberikan apresiasi kepada 110 badan usaha yang dinilai paling berkomitmen dalam memenuhi kewajiban dalam Program JKN. Melalui penghargaan bertajuk Satya JKN Award 2025 ini, BPJS Kesehatan menegaskan bahwa badan usaha memiliki tanggung jawab penuh untuk mendaftarkan dan membayarkan iuran kepesertaan JKN bagi seluruh pekerjanya. Kepatuhan tersebut bukan hanya kewajiban administratif, tetapi juga wujud kepedulian dan komitmen badan usaha dalam melindungi kesehatan pekerja serta mendukung keberlangsungan Program JKN. “Perlindungan kesehatan pekerja adalah fondasi keberlanjutan sebuah…
Hadir di ‘Raksa Budaya Santun’, Bapenda bersama BJB Layani Warga dan Sosialisasikan SK. Wali Kota Tasik tentang PBB-P2
Kota, Wartatasik.com – Berbeda dengan tahun tahun sebelumnya, perayaan hari jadi kota Tasikmalaya, tersentral di pusat kota. Namun, menginjak usia ke-24 tahun ini, perayaan HUT ke – 24 digelar di setiap kecamatan. ‘Raksa Budaya Santun’ merupakan tema yang mengangkat perhelatan di 10 kecamatan dengan menyuguhkan pagelaran seni budaya maupun pentas seni lainnya, baksos, serta pameran UMKM. Selain itu, ada banyak stand pelayanan yang turut memeriahkan perayaan hari jadi kota Tasikmalaya di kecamatan dari sejumlah OPD. Diantaranya Disnaker dengan program andalannya Hayyu Gawe, Disdukcapil, Perwaskim dan tak ketinggalan Bapenda Kota Tasikmalaya.…
Perkuat Kerjasama, Pemkab Tasik dan PT. PLN Persero Tandatangani Naskah Adendum Kesepakatan
Kabupaten, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya, H. Cecep Nurul Yakin, menghadiri sekaligus memimpin kegiatan penandatanganan naskah adendum kesepakatan bersama antara Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya dengan PT PLN (Persero) Tasikmalaya, di Ruang Rapat Bupati Tasikmalaya, Senin (13/10/2025). Diawali dengan sambutan dari Manager PT PLN (Persero) UP3 Tasikmalaya, Yudho Rahadianto, dilanjutkan dengan sambutan Bupati Tasikmalaya. Acara kembali dilanjutkan dengan prosesi penandatanganan berita acara dalam dua sesi. Sesi pertama dilakukan antara Bupati Tasikmalaya, H. Cecep Nurul Yakin, dengan pihak PLN terkait kesepakatan bersama tentang ketenagalistrikan di Kabupaten Tasikmalaya. Sesi kedua dilakukan antara Kepala Dinas…
Menjadi Lomba Renang Perempuan Lintas Generasi Terbanyak, Wirawati Cup 2025 Pecahkan Rekor MURI
Jakarta, Wartatasik.com – Kamis, 9 Oktober 2025 lalu, ajang olahraga renang perempuan terbesar tahun ini, Wirawati Cup 2025, sukses mencetak sejarah baru dengan meraih Rekor MURI (Museum Rekor- Dunia Indonesia) untuk kategori “Lomba Renang dengan Peserta Perempuan Lintas Generasi Terbanyak.” MURI mencatat Wirawati Cup 2025 sebagai Lomba Renang dengan Peserta Perempuan Lintas Generasi Terbanyak, menjadikannya pionir dalam kategori olahraga perempuan di Indonesia. Pencapaian ini tidak hanya mencerminkan keberhasilan penyelenggaraan sebuah kompetisi berskala nasional, tetapi juga menegaskan bahwa gerakan olahraga perempuan kini telah berkembang menjadi wadah pemberdayaan sosial yang nyata. Keikutsertaan…
Layangkan Surat ke DPRD, Soekapoera Institute Minta Perda Hari Jadi Kota Tasik Ditinjau Ulang
Kota, Wartatasik.com – Jelang hari jadi Kota Tasikmalaya yang jatuh pada tanggal 17 Oktober mendatang, lembaga riset sejarah, sosial dan budaya Soekapoera Institute meminta DPRD menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) untuk membahas ulang dasar penetapan hari jadi Kota Tasikmalaya. Surat resmi yang dilayangkan tersebut bernomor 017/E/SI/X/2025 dan dikirim pada 10 Oktober 2025 lalu, ditujukan kepada Ketua DPRD Kota Tasikmalaya. Hal tersebut diungkapkan Founder Soekapoera Institute, Muhajir Salam, SS. M.Hum. Dikatakannya, dalam surat tersebut, Soekapoera Institute menyampaikan permohonan agar RDP dilaksanakan pada 16 Oktober 2025 mendatang di Gedung DPRD Kota Tasikmalaya.…