Bakal Meriahkan Hari Jadi Kota, Pemkot Dukung Event Tasik Marathon 2022

Bakal Meriahkan Hari Jadi Kota, Pemkot Dukung Event Tasik Marathon 2022 | Suslia

Kota, Wartatasik.com – Pemerintah Kota Tasikmalaya mendukung pelaksanaan eventTasik Marathon 2022 yang akan digelar bulan Oktober mendatang, bertepatan dengan peringatan hari jadi Kota Tasikmalaya ke-21.

Hal itu dikatakan Sekretaris Daerah, H. Ivan Dicksan mengatakan kepada awak media seusai menghadiri kegiatan launching dan sarasehan sponsor Tasik Marathon, di Aula Bale Kota, Selasa (21/6/2022).

Ivan mengatakan, bahwa Pemkot Tasikmalaya hanya membantu memfasilitasi yang bisa dilakukan, mengingat event ini tidak dianggarkan dari APBD lantaran idenya muncul ketika APBD sudah ditetapkan.

“Kegiatan ini tidak bisa dilaksanakan, tapi nagaimana event nasional ini bisa dikemas dan didukung bersama-sama oleh semua pihak agar ini menjadi event yang luar biasa meski tanpa dukungan APBD,” ucapnya.

Ivan menyebut, IDEA Run merupakan penyelenggaraan yang cukup profesional dalam gelaran event marathon. Pihaknya juga berharap para sponsor dapat mendukung dan mendorong kegiatan tersebut.ucapnya

“Ini kegiatan level nasional, peserta yang hadir dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. Di kalangan komunitas para pelari event seperti ini sangat ditunggu. Jadi para pelari dari luar daerah dipastikan bakal hadir dalam event ini,” ungkapnya.

Menurut Ivan, event ini akan mengangkat nama Kota Tasikmalaya dengan harapan dapat membangkitkan perekonomian warga pasca pandemi dan berharap kegiatan Tasik Marathon berjalan dengan sukses dengan dukungan semua pelaku usaha yang ada di Kota Tasikmalaya, setelah terpuruk akibat pandemi.

“Kalau ini berjalan sukses, bisa menjadi agenda rutin tahunan dan bisa membangkitkan kembali ekonomi masyarakat. Jadi berikan kesan yang baik dari event ini, sehingga mereka tertarik untuk kembali datang berkunjung ke Kota Tasik,” pungkasnya. Suslia.

 

Berita Terkait