Dongkrak Ekonomi Warga, Katar Unit Saripin Kel Sukanagara Gelar Pasar Ramadhan

Dongkrak Ekonomi Warga, Katar Unit Saripin Kel Sukanagara Gelar Pasar Ramadhan | Suslia

Kota, Wartatasik.com – Karang Taruna unit Saripin kelurahan Sukanagara kecamatan Purbaratu menggelar pasar Ramadhan yang bertajuk “Mapag Bedug” yang berjalan selama bulan ini, Kamis (07/04/2022).

Keberadaan Pasar Ramadhan ini dinilai bisa memiliki efek domino lebih memiliki kemanfaatan serta pembuktian gagasan pemberdayaan karang taruna dalam pemberdayaan ekonomi.

Ketua Karang Taruna unit Saripin kelurahan Sukanagara Yana Hellyana alias Utep mengatakan, inisiatif ini tak lepas melihat keadaan masyarakat terutama di waktu pandemi yang berimbas kepada perekonomian masyarakat.

“Sejauh ini animo masyarakat sangat menikmati dan semua berjalan sesuai rencana. Kami pun sudah melakukan koordinasi bersama Danramil Kapolsek serta Satgas Covid 19 dan Alhamdulillah bisa terealisasi,” ungkapnya.

Yana menyebut, dalam waktu dekat ini pihaknya akan melaksanakan agenda buka gerai vaksinasi kolaborasi karang taruna bersama koramil Cibeureum serta santunan dan Tabligh Akbar.

Menurutnya, kondisi pandemi yang tak berujung tentunya sangat berimbas pada perekonomian warga, sehingga melihat potensi jalan lingkar utara Purbaratu yang saat ini merupakan primadona dan lokasi strategis.

“Juga menjadi sasaran destinasi ngabuburit warga kota Tasikmalaya. Itulah yang dimanfaatkan oleh karang taruna untuk di jadikan sebuah peluang, jawaban dari sebuah keterpurukan dari kondisi perekonomian imbas dari maraknya wabah covid 19,” ucapnya.

Ditempat sama, Irvandi selaku ketua pengurus karang taruna kelurahan Sukanagara mengaku sangat bangga dengan adanya kegiatan yang di inisiasi oleh Karang Taruna unit Saripin.

Klik like dan subscribe channel kami: 

“Kita berharap pasar Ramadhan ini mampu menjadi sebuah jendela atau gerbang karangtaruna untuk bisa berkontribusi kepada warga, untuk membantu peningkatan/pemulihan perekonomian serta memupuk rasa tanggungjawab sebagai generasi penerus bangsa yang sudah seharusnya bisa berkiprah,” ungkapnya.

Terbukti kata Irvandi, antusias warga, penggiat UMKM serta para pedagang kaki lima yang berduyun-duyun ikut berjualan di pasar ramadhan

“Ini menjadi sebuah kebanggaan tentunya bagi kami karangtaruna di wilayah sukanagara,” ucapnya.

Irvandi menerangkan, kendati pasar ramadhan ini dilaksanakan di masa pandemi, tapi panitia sudah berupaya untuk selalu menerapkan Prokes, minimal mengadakan sounding prokes serta menyediakan alat cuci tangan, memasang imbauan tentang pentingnya kebersihan.

Selain itu, di pasar Ramadhan ini juga, panitia akan mencoba mementaskan kesenian serta kebudayaan oleh warga masyarakat yang memiliki bakat kesenian, untuk menghidupkan suasana serta doharapkan menjadi panggung uji latih bagi para seniman di wilayah purbaratu.

“Kami berharap dukungan bukan hanya dari masyarakat Purbaratu saja, melainkan unsur pemerintah Kota Tasikmalaya juga bisa memberikan peluang serta merangsang elemen karang taruna d berbagai wilayah,” harap Irvandi.

Adapun, gelaran pasar Ramadhan ini dilaksanakan selama bulan suci Ramadhan. Buka dari jam 15.00 Wib dan istirahat dari jam 18.00 sd jam 20.00 Wib, kemudian dilanjutkan lagi dari jam 20.00 sampai jam 22.00 Wib. Suslia.

Berita Terkait