Gandeng Puskesmas Cibeureum, Islamic Leader School Gelar ‘Gebyar Vaksin’

Gandeng Puskesmas Cibeureum, Islamic Leader School Gelar ‘Gebyar Vaksin’ | Ist

Kota, Wartatasik.com – Sudah lebih dari dua tahun indonesia dalam bayang-bayang pandemi yang seolah tidak akan pernah usai, berbagai cara dari pemerintah telah dilaksanakan. Yang sedang dan masih terus dilakukan ialah vaksinasi.

Dari data pemerintah yang ada jelas masih belum mencapai 100% dari target yang ditetapkan, baik yang dosis 1 ataupun dosis 2.

Untuk membantu pencapaian program pemerintah tersebut, Islamic Leader Shcool menggandeng UPTD Puskesmas Cibeureum untuk membuat kegiatan Gebyar Vaksin.

Pada kesempatan tersebut, Humas Islamic Leader School sekaligus sebagai person in charge pada gebyar vaksin tersebut, Rohmatuloh menyampaikan, partisipasi masyarakat begitu antusias untuk mengikuti gebyar vaksin tersebut.

“Terbukti dengan data yang masuk pada sebelum hari H, hanya berkisar 112 peserta. Nyatanya pada pelaksanaannya tertulis hampir mendekati dari tiga kali lipatnya yaitu 294 peserta,” ungkap Rohmatuloh, Selasa (19/10/2021).

Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya Drg Titin Hajari mengapresiasi terkait dengan pelaksanaan yang berjalan lancar dan bangga atas respon masyarakat yang semangat mengikuti gebyar vaksin.

“Dan kekompakan para pemangku kebijakan yang bergerak bersama Muspika Cibeureum, Lurah, Babinsa, Babinkamtibmas sampai dengan karang taruna terjun langsung mengawal acara,” terang Drg Titin.

Ia menjelaskan, meski gebyar vaksin yang dilaksanakan dalam kampus Islamic Leader School target utamanya adalah siswanya, namun warga sekitar mengikuti vaksinasi.

“Selain memfasilitasi para siswa, tentu saja berimbas kepada para warga masyarakat sekitar, yang menjadikan bukti bahwa Islamic Leader School mendukung program pemerintah dalam menangani masalah bersama dalam kondisi pandemi ini,” pungkasnya. Asron

Berita Terkait