Jelang Bulan Ramadhan, Kelangkaan Pasokan Sejumlah Komoditi Alami Kenaikan Harga

Jelang Bulan Ramadhan, Kelangkaan Pasokan Sejumlah Komoditi Alami Kenaikan Harga | Suslia

Kota, Wartatasik.com – Meski bulan ramadhan tinggal beberapa pekan lagi, namun berdasarkan pantauan tim Wartatasik.com kebutuhan pokok mulai mengalami kenaikan harga, beberapa komuditi sudah melonjak harganya meski belum semua.

Sebut saja gula pasir, meski bukan kebutuhan primer tetapi tak luput alami kenaikan hingga sekitar 10% yang semula berimbas kepada makanan yang berbahan gula harganya turut melonjak pula.

Ade Ansori salah satu pedagang di Pasar Induk Cikurubuk Tasikmalaya mengatakan bahwa setiap produk apapun setiap tahun mengalami kenaikan harga apalagi menjelang bulan Ramadhan.

“Gula pasir mengalami kenaikan sekitar 10% begitu juga dengan harga kopi, sedangkan untuk terigu sendiri mengalami penurunan,” ucapnya, Kamis (02/03/2023).

Kenaikan harga itu sendiri katanya, sedikit banyak dipengaruhi oleh pasokan barang jikalau pasokan barang harga barang itu sendiri akan tetap normal, “Sedangkan kalau pasokan barang macet otomatis harga barang melonjak naik,” ungkapnya.

“Sudah hampir tiga minggu pasokan barang mengalami kelangkaan, dan itu otomatis menjadi penyebab kenaikan harga,” ujarnya.

Dijelaskannya, hampir semua komoditi barang mengalami kenaikan, mau itu sayuran, minyak goreng, gula pasir, daging telor dan lain sebagainya apalagi menjelang bulan puasa.

“Seperti sudah menjadi rutinitas tahunan, imbas dari kenaikan harga sangat terasa sekali bagi kami pelaku usaha,” tandasnya. Sus

Berita Terkait