Kota, Wartatasik.com – Dalam rangka menyambut Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada 10 Nopember 2020, pengurus Solidaritas Pemuda Tunas Tasikmalaya (SIPATUTAT) membagikan sembako kepada warga di 10 Kecamatan Kota Tasikmalaya.
Pada kegiatan tersebut, Ketua Solidaritas Pemuda Tunas Tasikmalaya (SIPATUTAT) Kota Tasikmalaya, Irwan Supriadi bersama pengurus dan anggota tampak membagikan sembako kepada warga.
“Ini sebagai bentuk kepedulian kepada sesama terlebih lagi pada masa pandemi Covid-19,” ucap Iwok sapaan akrabnya, Selasa (10/11/2020).
Didampingi Karyadi sebagai koordinator Pemuda Sukalaya, Iwok menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kerjasama antara SIPATUTAT dengan Pemuda Sukalaya, sehingga terlaksananya kegiatan bhakti sosial.
“Tema baksos ini Bakti Untuk Negeri Ditengah Pandemi, sekaligus dalam rangka memperingati Hari Pahlawan. Terimakasih kepada Pemuda Sukalaya, sehingga terlaksana kegiatan sosial yang dibagikan kepada masyarakat,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan warga untuk selalu menjaga kesehatan dan pakai masker bila ke luar rumah dalam mengurangi dampak Covid-19. Adapun kegiatan yang telah berlangsung di kawasan Jalan Sukalaya, Kelurahan Argasari , Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya dengan membagikan 100 sembako.
Kemudian dilanjutkan ke Jalan Cilolohan, Kelurahan Kahuripan, Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya juga dibagikan Sembako dengan jumlah yang sama.
Masih dalam kegiatan yang sama, pada Sabtu (07/11/20), Pengurus SIPATUTAT Kota Tasikmalaya juga telah membagikan 100 sembako, di Kelurahan Mulyasari sebanyak 40 KK dan di Kelurahan Setiawargi, Kecamatan Tamansari sebanyak 60 KK. Asron.