Periksa Epidemiologi di RW 03 Sukajaya, Petugas PKM Bantarsari: Tiga Rumah Positif Jentik

Petugas PKM Bantarsari temukan 3 rumah positif jentik di RW 03 Sukajaya | Redi

Kota, Wartatasik.com – Tak kalah penting dari Covid 19, serangan demam berdarah (DBD) dalam musim pancaroba patut mendapat perhatian serius dari pemerintah, pasalnya penyakit ini menjadi salah satu yang mematikan.

Salah satu upaya yang kini intens kegiatan Puskesmas (PKM) Bantarsari yaitu sosialisasi sekaligus blusukan ke warga RW 03 Kelurahan Sukajaya Kec Bungursari guna memutus potensi adanya DBD.

Salah seorang petugas program DBD PKM Bantarsari Palupi Sobarilah mengatakan, kegiatannya ini dalam upaya pencegahan dan penanggulangan DBD di RW 03 Kelurahan Sukajaya.

“Kegiatan yang sudah kami lakukan pemeriksaan epidemiologi yaitu pemeriksaan jentik tiap rumah di sekitar penderita yang sakit DBD,” ungkapnya, Selasa (02/06/2020).

Kemudian kata ia, pihaknya juga melakukan penyuluhan secara aktif di masyarakat, baik melalui media massa, media sosial, pembagian brosur serta door to door ketiap rumah yang dikunjungi.

“Hasil pemeriksaan epidemiologi dari 20 rumah yang diperiksa itu ada 15 persen positif jentik dari jumlah tiga rumah RW 03,” ujarnya.

Ditempat sama, Ketua RW 03 Kelurahan Sukajaya Abdul Hamid menghaturkan terimakasihnya kepada PKM Bantarsari atas kedatangan petugasnya dalam rangka mencegah penyebaran DBD.

“Alhamdulillah, RW kami kedatangan petugas PKM Bantarsari sehingga dapat mencegah DBD. Kami himbau masyarakat agar menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta melaksanakan kegiatan kebersihan di lingkungan sendiri,” pungkasnya. Redi.

Berita Terkait