Rayakan Anniversary ke-17, DPD BBC Kab Tasik: Siap jadi Ormas Kontrol Sosial yang Baik

Rayakan Anniversary ke-17, DPD BBC Kab Tasik: Siap jadi Ormas Kontrol Sosial yang Baik | Suslia

Kabupaten, Wartatasik.com – DPD BBC Kabupaten Tasikmalaya gelar acara Anniversary ke-17 di salah satu taman wisata di daerah Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (23/7/203)

Wakil Ketua Ormas BBC Kabupaten Tasikmalaya Abdul Latif mengatakan bahwa akan menjadikan ormas kontrol sosial yang baik.

“Sebagaimana yang di atur UU dan menjalankan program kerja dalam waktu 4-5 tahun. Lalu, dalam jangka waktu dekat kita akan mengadakan Musyawarah Daerah (Musda),” tuturnya.

Pihaknya berharap ditahun 2024 nanti, program kerja dari DPD ormas BBC di laksanakan sebaik mungkin dan semaksimal mungkin.

“Kader dari 39 DPC terisi 24 DPC sisanya insyaaalloh dalam tahun ini akan di isi semua dan serta akan mempersiapkan pengamanan kondusifitas menjelang pemilihan legislatif di tahun 2024,” ungkapnya.

Adapun penekanan terhadap anggota ormas, katanya ditekankan untuk satu komando dan paham daripada organisasi kemasyarakatan Buah Batu Corp ini.

“Harapannya bisa terus satu komando, dan terus solid satusama lainya, juga di jauhkan dari prilaku premanisme,” ucapnya .

Kemudian ia menambahkan bahwa kedepan akan mengisi kekosongan yang masih ada 39 DPC tersebut, terkait program, akan berunding bersama pemkab dalam menangani stunting yang masih mengkhawatirkan.

“Dengan target 2024 harus sudah selesai dan ini harus di sosialisasikan kepada khalayak umum,” pungkasnya. Sus

Berita Terkait