Rayakan Ultah ke-7 thn, Media Online Tasikzone.com Bareng HBI Gelar Baksos

Rayakan Ultah ke-7 thn, Media Online Tasikzone.com Bareng HBI Adakan Baksos | Suslia

Kota, Wartatasik.comDi usia ke 7 tahun media online Tasikzone.com mengadakan aksi sosial membagikan beras kepada puluhan lansia dan santunan anak yatim piatu di Yayasan Wadhi Barkah Jl. Bantar Kampung Lengo Kelurahan Bantarsari, Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya.

Kegiatan ini, diadakan berkat kerjasama dengan Hidayah Berbagi Indonesia (HBI), ucapan terima kasih disampaikan Founder sekaligus Pimpinan Redaksi Tasikzone.com Rian Sutisna kepada HBI yang sudah memberikan kepercayaan untuk menyalurkan beras Zakat.

Menurutnya, jalinan kerjasama dengan HBI sudah berlangsung lama dalam aksi sosial sering di ekspose oleh media online Tasikzone.com.

“Alhamdulillah, HBI memberikan kepercayaan kepada kami (Tasikzone) untuk memberikan beras dan santunan kepada para Lansia juga anak yatim piatu,” ungkapnya, Kamis (13/07/2023).

Selain itu, di usia 7 Tahun dirinya mengharapkan media online dengan tagline Kreatifitas Muda untuk Indonesia ini bisa memberikan manfaat baagi masyarakat luas.

“Bisa menjadi penyambung lidah antar masyarakat dan pemerintah serta tentunya memberikan edukasi kepada masyarakat, dan yang tidak kalah penting kehadirannya media online ini bisa memberikan manfaat,” ucapnya.

Sementara Iki Gunawan dari HBI mengatakan bahwa Tasikzone.com adalah salah satu mitra HBI yang membantu publikasi kegiatan kebaikan yang sifatnya besar.

Menurutnya, meskipun HBI beralamat di Cikoneng, Ciamis akan tetapi ruang lingkup gerak HBI se-Priangan Timur, “Dan HBI adalah lembaga pengumpul zakat untuk zakat sendiri bekerjasama dengan lembaga amil zakat nasional,”

“Terkait dengan keunggulan zakat itu sendiri, kita publikasi ke sosial media dan door to door ke donatur dengan mengandalkan lembaga dan apa yang kita kumpulkan baik dari zakat ataupun infak. Selain itu juga menerima zakat dari perusahaan,” jelasnya.

Setiap bulan itu pihaknya menyediakan kurang lebih 100 paket beras yang disiapkan dan disebarkan ke seluruh Priangan Timur, “Dan apabila momentum seperti ini kita usahakan saling bersemangat,” ucapnya.

“Kedepan dengan banyaknya publikasi, tentu kedepan kami tidak hanya berkerjasama dengan media Tasikzone.com saja dengan memperbanyak publikasi tentunya semakin banyak orang yang mengetahui lembaga HBI,” tutup Iki. Sus

Berita Terkait