Pemda Kab Tasikmalaya Peringati Nuzulul Qur’an

Kab, Wartatasik.com – Diadakan di Mesjid Agung Baiturohman, Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya Peringati Nuzulul Quran. Acara tersebut diisi oleh tabligh akbar dengan penceramah KH.Mihtah Faridh Pimpinan Pondok Pesantren Miftahul Huda Pasirbatang Kecamatan Manonjaya. Dalam sambutannya Wakil Bupati (Wabup) mengatakan, Bulan Ramadan sering disebut sebagai bulan diturunkannya Alquran, karena pada tanggal 17 Ramadan 13 tahun sebelum Hijrah, Alquran telah diturunkan. Menurutnya, ajaran yang terkandung di dalam Alquran harus senantiasa menjadi tuntunan dan pedoman hidup. Bulan Ramadan merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kualitas keimanan, karena pada bulan ini limpahan rahmat, dan…

Keempat Kalinya, Pemkab Tasik Kembali Raih Opini WTP BPK RI

Kab, Wartatasik.com – Untuk ke 4 kalinya, Kabupaten Tasikmalaya kembali raih prestasi Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia atas laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2017. Namun kali ini Wakil Bupati Tasikmalaya H.Ade Sugianto S.IP., yang terima langsung penghargaan prestisius tersebut dari Kepala Perwakilan BPK Provinsi Jawa Barat, Arman Syifa, S.ST, M.Acc, Ak, di Kantor Perwakilan BPK Provinsi Jawa Barat, Jalan Moh. Toha, 164 Bandung, Senin (28/5/2018). Turut hadir pada kesempatan tersebut Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tasikmalaya H.Ruhimat. Wakil Bupati menyebut…

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke–110 Tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2018

Kabupaten, Wartatasik.com – Wakil Bupati Tasikmalaya, H. Ade Sugianto, SIP bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Ke–110 Tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2018, yang bertemakan “Pembangunan Sumber Daya Manusia Memperkuat Pondasi Kebangkitan Nasional Indonesia Dalam Era Digital”, bertempat di Halaman Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Tasikmalaya, Bojongkoneng Singaparna, Senin (21/5/2018). Hadir pada kesempatan tersebut Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tasikmalaya Arif Rachman,  Sekretaris Daerah Kabupaten Tasikmalaya Drs.H.Abdul Kodir, M.Pd.,para Kepala SKPD di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya, dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tasikmalaya. Pada kesempatan tersebut…

Sekda Kukuhkan Dewan KORPRI Unit Kecamatan Kabupaten Tasikmalaya

Kabuparen, wartatasik.com – Baik dan buruknya pelayanan Pemerintah kepada masyarakat berada di tangan para angota Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI). Pengharapan masyarakat saat ini terhadap kualitas pelayanan publik sangat besar, oleh karena itu anggota Korpri dituntut untuk mampu memberikan pelayanan publik yang semakin cepat,  mudah, terjangkau, dan terukur serta menghindari adanya pungutan liar. Hal tersebut ditegaskan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tasikmalaya Drs.H.Abdul Kodir, M.Pd., selaku Ketua Dewan KORPRI Kabupaten Tasikmalaya pada acara  pengukuhan  Dewan Pengurus Unit Kecamatan Kabupaten Tasikmalaya masa bakti 2018-2023 bertempat di Pendopo Baru Kabupaten Tasikmalaya, Singaparna,…

KPID JAWA BARAT GELAR WORKSHOP ISI SIARAN

Kabupaten, Wartatasik.com – Lembaga Penyiaran yang ada di Wilayah Priangan Timur ikuti Workshop Isi Siaran yang dibuka langsung oleh Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Barat, Dr. Dedeh Faridah, M.Si di Hotel Horison Kota Tasikmalaya, (09/05/2018). Acara ini mengusung tema Strategi Menciptakan Program Isi Siaran Ramah Anak, Remaja dan Perempuan yang Cerdas , mendidik bagi Audiens dalam menjaring Market Segmentasi”, dengan narasumber dari Komisioner KPID Jabar Bidang Isi Siaran, Dr.Aep Wahyudin M.Si , Akademisi Unpad Dr.Kiki Zakiah,M.Si., Direktur Ardan Group, Riza Solichin. Kominfo kab/EQi

Wakil Bupati Buka Rakor Kepala Desa Se-Kabupaten Tasikmalaya Tentang Penanggulangan Bencana

Kabupaten, Wartatasik.com – Wakil Bupati Tasikmalaya H.Ade Sugianto menegaskan pentingya Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya membuat regulasi yang tepat untuk penanggulangan masalah bencana. Menurutnya peran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) memiliki peran yang vital dalam megantisipasi dan mengatasi bencana agar masyarakat di daerah rawan bencana dapat memiliki rasa aman bagi keselamatan jiwa mereka. Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati saat membuka acara Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Desa se-Kabupaten Tasikmalaya tentang Penanggulangan Bencana yang berlangsung di Gedung Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya, Singaparna, Rabu (3/5/18). Kegiatan tersebut diikuti oleh 351 Kepala desa dari seluruh…

Wakil Bupati Tasikmalaya Pimpin Rapat Evaluasi SAKIP Pemkab Tasikmalaya

Kabupaten, Wartatasik.com – Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya bertekad untuk memperbaiki Sistem Akuntabilitas Kinerja Intansi Pemerintah (Sakip) dalam melaksanakan program kegiatan pembangunan di Kabupaten Tasikmalaya. “Sebagai bentuk tanggung jawab Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya dalam melaksanakan pembangunan, kami siap menerima masukan untuk penyempurnaan kinerja Pemerintah kedepan agar kami mampu tinggal landas dengan baik dalam membangun Kabupaten Tasikmalaya, sehingga masyarakat akan bangga dengan apa yang telah kami perbuat. “ Pernyataan tersebut disampaikan oleh Wakil Bupati Tasikmalaya H.Ade Sugianto, S.IP, pada kegiatan evaluasi Sakip di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya yang berlangsung di Ruang Rapat…

Kabupaten Tasikmalaya Peringati Mayday Tahun 2018 Dengan Gerak Jalan Sehat

Kabupaten, Wartatasik.com – Peringatan Hari Buruh Sedunia (Mayday) Tahun 2018 di Kabupaten Tasikmalaya dimeriahkan oleh kegiatan Jalan sehat yang diikuti oleh unsur pegawai Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya, pekerja, pengusaha, dan masyarakat yang berlangsung di Lapangan Heliped Desa Cipakat Kecamatan Singaparna, Selasa (1/5/18). Mewakili Wakil Bupati Tasikmalaya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tasikmalaya Drs.H.Abdul Modir, M.Pd.,melepas kegiatan jalan sehat tersebut didampingi oleh sejumlah Kepala SKPD di Lingkup Pemerintah daerah Kabupaten Tasikmalaya. Dalam sambutannya, Sekda Kab.Tasikmalaya mengatakan, peringatan Hari Buruh Sedunia tahun 2018 bertujuan untuk meningkatkan semangat dan peran aktif para pekerja dalam…

Pelepasan Peserta MTQ XXXV Tingkat Provinsi Jawa Barat Kafilah Kabupaten Tasikmalaya

Kabupaten, Wartatasik.com – Bertempat di Hotel Dewi Asri, Singaparna, Kamis (12/4/18), Asisten Administrasi Umum  Kabupaten Tasikmalaya H.Atik Sobari, SH,MH., mewaliki Wakil Bupati Tasikmalaya  melepas keberangkatan kontingen Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-35 Tingkat Provinsi Jawa Barat yang akan diselenggarakan di Kabupaten Sukabumi. Pada kesempatan tersebut Asisten Administrasi Umum  Kabupaten Tasikmalaya, membacakan sambutan Wakil Bupati Tasikmalaya antara lain mengatakan, partisipasi kafilah Kabupaten Tasikmalaya dalam ajang MTQ  merupakan tanggung jawab bersama baik pengurus dan  pembina Lembaga Pengembangan Tilawah Quran (LPTQ),  maupun para qori dan qoriah Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan MTQ merupakan arena untuk mengevaluasi kemampuan…

Revisi RPJMD Kab. Tasikmalaya Fokus Pada Tiga Urusan Pembangunan

Kabupaten, Wartatasik.com – Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya tengah melakukan upaya akselerasi pembangunan dengan memfokuskan diri pada tiga masalah pokok pembangunan yaitu penanggulangan kemiskinan, penataan destinasi pariwisata, dan peningkatan produktifitas pertanian. Untuk mencapai ketiga hal tersebut, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2016-2021 yang telah dilaksanakan selama dua tahun perlu dilakukan review karena harus selaras dengan  kebijakan pembangunan nasional. “Bila kita harus jujur, pembangunan yang kita laksanakan di Kabupaten Tasikmalaya, sesungguhnya tinggal melaksanakan saja. karena sebagian besar Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) kita bersumber dari Pemerintah Pusat dan Provinsi. karena itu, maka…