Warga Desa Tanjungpura Antusias Terima Bansos Beras dari Presiden

Warga Desa Tanjungpura Antusias Terima Bansos Beras dari Presiden | Wan.K

Kabupaten, Wartatasik.com – Jajaran Polres Tasikmalaya Kota dan Polsek di wilayah hukum Rajapolah bagikan bantuan sosial (Bansos) dari Presiden Republik Indonesia kepada warga yang terdampak Covid – 19 dan PPKM.

Ratusan warga Pemerintah Desa Tanjungpura Kecamatan Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya antusias mendapatkan bantuan beras tersebut. yang terdampak Covid -19 dan PPKM.

Kasi Kesejahteraan Andi Rizki Hermawan mengatakan, ada sebanyak 279 Kelompok Penerima Manpaat (KPM) yang menerima bansos, masing masing mendapatkan 5 kg beras.

Dijelaskan Andi, Pandemi Covid-19 yang melanda di Indonesia bahkan dunia telah menguji daya juang kita sebagai bangsa, juga menguji pengorbanan, kedisiplinan dan kepatuhan kita dalam menghadapi semua.

“Semoga kita mampu mengatasi semua tantangan, serta dapat menggerakkan rasa kepedulian kita untuk saling berbagi dan memperkokoh persaudaraan,” harap Andi, Kamis (26/08/2021).

Menurutnya, sifat gotong royong bisa untuk meringankan beban bagi saudara-saudara yang terdampak pandemi Covid-19. Atas nama Pemdes Tanjungpura, Andi mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Pusat dan Jajaran Polres Tasikmalaya Kota, bahwa koordinasi dan kerjasama yang sangat baik dengan semua elemen.

“Itu (kepedulian, red) adalah salah satu merupakan kunci keberhasilan kami untuk mengatasi beban beban saudara kita yang terdampak Pandemi Covid 19,” tandasnya. Wan.K

Berita Terkait