Cerita Artis Eddi Brokoli jadi Duta Donor Mata

Duta Donor Mata Eddi Brokoli | Blade

Kab, Wartatasik.com – Wow, artis Eddi Brokoli jadi duta donor mata di kegiatan Deklarasi Desa Siaga Donor Mata di lapangan Panenjoan, Tenjowaringin – Kec. Salawu.

Banyak cerita yang disampaikan Eddi kepada wartatasik.com. Ternyata ayah Eddi sudah jauh hari mendaftarkannya sejak SD jadi calon pendonor mata.

Namun seiring waktu berlalu, Eddi pun tahu manfaatnya dari kemajuan teknologi untuk donor kornea mata, “Mungkin karena keluarga ayah dan ibu membesarkan saya dalam kultur harus banyak berbagi sama orang, jadi manusia yang berguna jangan untuk diri sendiri tapi buat orang lain,“ ujarnya Minggu (30/12/2018).

Diterangkan Eddi, suatu hari ada satu kumpulan yang mendapat rekor sebagai komunitas terbesar yang anggotanya paling banyak calon pendonor mata.

Ia pun lantas diundang oleh komunitas tersebut, selain itu pun Eddi dipanggil oleh bank mata pusat memintanya jadi duta ketika ada kegiatan donor mata.

“Bagaimana kang Eddi kalau ada kegiatan – kegiatan donor kornea mata diundang untuk mensosialisasikan ke khalayak ramai, saya pun mengiyakan tawaran itu,“ jelas Eddi.

Malahan kata Eddi, ada masyarakat yang belum paham donor mata, persepsinya pun mengundang gelak tawa, “Jadi donor mata teh gimana kang Eddi? Di ambil matanya, nanti saya gak bisa melihat dong,“ terangnya.

Eddi pun menjelaskan detail, karena yang diambil hanya kornea saja, itupun kalau sudah meninggal. Apalagi kalau sudah ada niat baik, jangan di tunda-tunda, sebab ajal tidak pernah ada yang tahu.

“Mudah-mudahan bisa menginspirasi juga, masih banyak yang belum tahu jadi masih banyak yang bertanya,“ pungkasnya. Blade

Berita Terkait