Alami Sakit Perut di Usia 6 Bulan Kandungan, Sherly Akui Pelayanan RS dr Soekardjo Cepat Tanggap

Alami Sakit Perut di Usia 6 Bulan, Sherly Akui Pelayanan RSUD dr Soekardjo Cepat Tanggap | Suslia

Kota, Wartatasik.comNani Suryani (52) warga asal Cigeureung, Kelurahan Sukamanah, Kecamatan Cipedes Kota Tasikmlaya merasa sedih ketika anaknya Sherly (24) mengalami pendarahan hebat dan harus langsung dibawa ke RSUD kota Tasikmalaya

Pasalnya, usia kandungan Sherly baru berusia 6 bulan namun sudah mengalami kesakitan perut yang hebat, “Maka saya berinisiatif langsung membawanya ke RSUD Kota Tasikmalaya,” ungkap Nani.

Ketika di temui wartatasik.com Nani beserta Sherly dan suami dalam posisi hendak pulang yang menunggu jemputan online. Dan Sherly nampak baik baik saja.

“Saya masuk RSUD kemarin siang 13 Juni 2022 dan langsung ditangani oleh pihak RSUD di bagian kandungan tanpa melalui proses operasi semuanya berjalan lancar,” ungkap Sherly.

Dan Alhamdulliah tambahnya, sekarang dirinya diperbolehkan pulang, “Dan dokter kandungan melihat keadaan saya baik maka mempersilahhkan pulang tanfa pulang paksa,” imbuhnya.

Disinggung tentang pelayanan dan penanganan rumah sakit plat merah itu, Sherly mengaku semua proses penangananya berjalan lancar dengan dibantu oleh beberapa perawat.

“Dan alhasil semua terasa prosesnya berjalan cepat penangananya sebentar tidak harus menunggu lama. Dengan senang hati saya pun pulang,” tandasnya. Suslia

Berita Terkait