Rakor Percepatan Vaksinasi, Walkot: Target Tersisa Dua Persen

Kota, Wartatasik.com – Wali Kota Tasikmalaya M Yusuf gencar mentresing camat dan lurah se-kota Tasikmalaya kaitan vaksinasi yang harus dituntaskan dalam deadline waktu tersisa 2 hari, saat menggelar rapat koordinasi percepatan vaksin di gedung Graha Asia Plaza Jumat, (12/11/2021). “Data sudah ada by name by addres dan hari pun melakukan vaksin, jika ada kesulitan untuk memanggil orang tersebut dari Kapolres dan Dandim diminta untuk menjemput orang tersebut,” ungkap Walkot. Menurutnya, harus dengan menjemput bola karena ada banyak alasan lansia yang kemungkinan dan terhambat melakukan vaksin, disebabkan faktor usia yang tak…

Tanggapi Statemen Kabag Ekonomi Terkait WUB, Murjani: Sasarannya Belum Berhasil

Kota, Wartatasik.com – Program mencetak Wirausaha Baru (WUB) terus jadi sorotan, pasalnya janji politik Walkot Tasikmalaya tak menunjukan statistik yang siginifikan. Menyikapi itu, Ketua Komisi II DPRD kota Tasikmalaya H.  Murjani membenarkan jika sejumlah dinas membuat pelatihan, namun belum berhasil. “Ya benar, dinas membuat pelatihan,  tapi kalau tujuan WUB ini belum kena sasaranya,” terang politikus partai Gerindra ini, Jum’at (12/11/2021). Klik berita terkait: Bantah Program WUB Gagal Total, Kabag Ekonomi: Terlalu Dini  Ia menyebut, dari hasil cetakan WUB  nyaris belum ada yang bisa dijadikan contoh menjadi wira usaha baru dari…

Bidang Jalan dan Jembatan Dinas PUTR Bantu Perencanaan Akses Jalan Gedung PSC 119 Sicetar

Kota, Wartatasik.com – Akses masuk gedung public safety center (PSC) 119 cepat tanggap darurat kota Tasikmalaya akan dialihkan ke depan jalan raya Ir Djuanda. Hal itu guna memudahkan kendaraan, pasalnya saat ini jalur masuk ke gedung PSC 119 Sicetar harus memutar jalan diarea perkantoran. Guna memuluskan rencana tersebut, pihak Dinas Kesehatan yang membawahi PSC 119 Sicetar berkoordinasi dengan Bidang Jalan dan Jembatan dinas PUTR kota Tasikmalaya. Kasi Jalan Dinas PUTR Rino mengatakan, pihaknya hari ini hanya membantu perencanaan terkait hal pembangunan akses jalan. Adapun, nanti kegiatan pekerjaan tersebut oleh Dinas…

Bantah Program WUB Gagal Total, Kabag Ekonomi: Terlalu Dini

Kota, Wartatasik.com – Janji politik pasangan Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman dan Wakilnya M. Yusuf mencetak Wirausaha Baru (WUB) mendapat kritik pedas. Salah satunya dari LSM GMBI yang menyebut program tersebut gagal total dan hanya menghamburkan APBD Kota Tasikmalaya. Menanggapi itu, Kabag Ekonomi Setda Kota Tasikmalaya H Dedi angkat bicara. Ia mengatakan, anggapan atau asumsi bahwa program WUB dianggap gagal terlalu dini. “Hemat kami, program pencetakan wirausaha baru ini masih dalam proses, ini janji politik walkot dan wakilnya, perlu waktu lima tahun dari 2018 – 2022. Targetnya pertahun itu 1000…

Rencana Kenaikan UMK, Kadisnaker: Kita Pakai Formula Batas Atas dan Bawah

Kota, Wartatasik.com – Terkait rencana kenaikan UMK d Kota Tasikmalaya sedang menunggu data dari BPS mengenai kondisi ekonomi, utamanya data inflasi dan pertumbuhan ekonomi. Hal itu dikatakan Kadisnaker Rachmat Mahmuda SE, MM., saat ditemui Wartatasik.com di ruang kerjanya, Jumat (05/11/2021). Ia menyebut, di dalam PP setelah UU Ciptakerja disahkan, turunannya ada PP 36 tahun 2021 mengenai pengupahan. Itu menggunakan sistem formula. “Jadi beda dengan tahun kemarin, tahun ini formula itu memasukan unsur batas atas dan batas bawah. Insya Allah ada kenaikan, intinya, UMK saat ini ditambah dengan formula yang tadi,”…

Monev Pembangunan di Tawang, Walkot: Harus Sesuai Teknis dan Anggaran

Kota, Wartatasik.com – Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf menghadiri kegiatan Monitoring Evaluasi (Monev) Pembangunan Fisik Kontruksi TA 2021 dengan sasaran wilayah Kecamatan Tawang. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Bagian Administrasi pembangunan Tasikmalaya, Camat Tawang, Serta tamu undangan lainnya, Kamis (04/11/2021). Sedikitnya, terdapat tujuh proyek pembangunan fisik di Wilayah kecamatan Tawang dalam Tahun Anggaran 2021, antara lain, Pembangunan trotoar jalan Siliwangi, gedung laboratorium teknik ke PU-an di Dinas PUTR. Selanjutnya, gedung poliklinik Kantor ADM BPJS dan perawatan tahap, Revitalisasi pasar Pancasila Kelurahan Lengkongsari, Pembangunan Trotoar Drainase jalan Otista paket 1,…

Disebut Program Gagal, Dede Sukmajaya: Cetak 5000 WUB, Hasilnya Nihil

Kota, Wartatasik.com – Pemerintah Kota Tasikmalaya era Wali Kota Budi Budiman dan wakilnya Muhammad Yusuf mencanangkan program pencetakan 5.000 Wirausaha Baru (WUB) kini menuai sorotan dari banyak pihak, tak terkecuali kalangan aktivis. Ketua LSM GMBI Distrik Kota Tasikmalaya, Dede Sukmajaya mengatakan bahwa program tersebut terkesan menghambur-hamburkan uang rakyat lantaran hingga saat ini belum ada satu pun peserta pelatihan WUB yang sukses menjalankan usahanya. “Sehingga, program yang menelan dana miliaran rupiah itu tak lain hanya sebuah program yang gagal total. Bahasanya kan mencetak, tapi faktanya orang-orang yang ikut program ini hanya…

Tersisa Tujuh Orang, Wali Kota Tasik Dorong Regenerasi Pengrajin Payung Geulis

Jakarta, Wartatasik.com – Wali Kota Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, Muhammad Yusuf, terus mendorong regenerasi pengrajin produk khas Tasik, yaitu payung geulis agar bisa terus eksis dan tidak hilang dimakan perkembangan zaman. “Pengrajin payung geulis yang tersisa saat ini hanya tinggal tujuh orang saja, itu pun usianya sudah sangat tua,” Kata Wali Kota Yusuf saat berkunjung ke Kantor Antara Digital Media, di Jakarta, Selasa (19/10/2021). Yusuf menambahkan, sudah banyak upaya agar regenerasi bagi pengrajin payung geulis tersebut bisa berjalan, namun minat dari masyarakat Kota Tasikmalaya itu sendiri sangat kecil untuk terus melestarikan…

Tiap Kecamatan Terima Bantuan Masker, Walkot Tasik: Terimakasih BNPB Nasional

Kota, Wartatasik.com – Wali Kota Tasikmalaya menghadiri penyerahan masker kepada seluruh camat Se Kota Tasikmalaya di halaman dalam Bale Kota, Senin, (18/10/2021). Turut dihadiri Asisten 1 Pemerintah Kota Tasikmalaya, Staf Ahli Pemerintahan Kota Tasikmalaya, Kepala OPD Kota Tasikmalaya, Camat se-Kota Tasikmalaya dan tamu undangan lainnya. Wali Kota Tasikmalaya mengucapkan terimakasih kepada BNPB Nasional, Jawa Barat melalui BPBD Kota Tasikmalaya yang saat ini akan mendistibusikan masker dan sabun cuci tangan kepada 10 Kecamatan di Kota Tasikmalaya. “Dengan adanya pendistribusian masker dan sabun cuci tangan diharapkan masyarakat akan selalu menjaga kebersihan diri…

Bidang SDA Dinas PUTR Kota Tasik Garap Irigasi Cipajaran

Kota, Wartatasik.com – Daerah irigasi (D.I) kewenangan Kota Tasikmalaya memiliki luas 1749 Ha, terbagi menjadi 29 daerah irigasi dengan luasan yang berbeda dan panjang keseluruhan saluran sekitar 332,53 km. Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Kota Tasikmalaya melalui Bidang Sumber Daya Air (SDA) menargetkan 7,92 km pembangunan jaringan irigasi, 12,54 km rehabilitasi jaringan irigasi, 15,41 km pembangunan bangunan perkuatan tebing jaringan irigasi serta sungai dan 1,95 km rehabilitasi bangunan perkuatan tebing sungai. Kepala Bidang SDA Dinas PUTR Kota Tasikmalaya Yadi Kusdiman menjelaskan, sumber dana kegiatan tersebut berasal dari Dana Alokasi Khusus…