Gelar Posluhdes, BPP Sukaresik: Basis Pertemuan Serap Aspirasi Petani

BPP Sukaresik saat menggelar Posluhdes di Desa Tanjungsari | Wan.K

Kab, Wartatasik.com – Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya menggelar acara Penyuluhan Pertanian Desa (Posluhdes) yang berlangsung di Aula Desa Tanjungsari, Kamis (23/01/2020).

Acara tersebut terlaksana lantaran
mengingat akan pentingnya pergerakan kemajuan desa khususnya dalam bidang pangan atau pertanian yang notabene menjadi tulang punggung masyarakat di Kabupaten Tasikmalaya.

BPP Kecamatan Sukaresik Edi
memaparkan, acara Posluhdes ini kedepannya sebagai basis tempat berkumpulya para petani untuk bertukar pengalaman dan menyerap aspirasi serta bisa menjalin komunikasi dengan orang luar daerah.

“Salah satu fungsi dari acara ini bisa membuat program kedepan dan tempat pemecahan masalah di desa terkait pangan atau pertanian,” ungkapnya.

Adapun terang Edi, yang sudah BPP Sukaresik lakukan yaitu pertemuan rutin petani ditiap kelompok, juga ada pertemuan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) yang sekarang ikut di Posluhdes.

“Salah satu yang sudah berjalan di desa ini serta untuk peningkatan produksi yaitu peletakan tandur jajar legowo dan pemupukan yang seimbang,” ucapnya.

Edi menegaskan, jika padi atau tanaman terkena penyakit/hama agar para petani langsung segera melaporkan ke BPP Sukaresik supaya cepat ditanggulangi.

“Kalau ada bantuan dalam bentuk apapun, mau dari Dinas Pertanian atau dari mana saja yang masuknya ke kelompok tani, itu untuk masyarakat dan tidak untuk diperjualbelikan, karena kelompok tani itu hanya pelantara saja,” pungkasnya. Wan.K/Jank.

Berita Terkait