Mahasiswa KKNT MBKM UPNVJT Siap Berkontribusi Mencegah Stunting di Kec. Sumberasih, Kab. Probolinggo

Foto: dokpri

Referensi – Probolinggo – Mahasiswa UPN “Veteran” Jawa Timur disambut oleh Sekretaris Camat beserta jajarannya di Kantor Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo pada hari Kamis, 16 Maret 2023.

Ia mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran adik-adik mahasiswa dari UPN “Veteran” Jawa Timur semoga kehadirannya yang dapat membantu kegiatan di desanya tersebut.

“Semoga kehadirannya dapat membantu kami sesuai dengan program yang direncanakan. Harapan kami semoga dalam menjalankan kegiatan ini tidak terjadi permasalahan apapun,” ujar Sekretaris Camat Sumberasih.

Melalui KKN ini diharapkan mahasiswa sumbangsih berupa pikiran dan tenaga melalui program kerja sehingga dapat memberikan solusi dari setiap permasalahan yang ditemukan di desa masing-masing, terutama mengenai pencegahan kasus stunting dan kewirausahaan.

Foto: dokpri

Acara ceremonial ditutup dengan do’a dan penyematan almamater sebagai simbolis penerimaan mahasiswa untuk melaksanakan KKN Tematik MBKM 2023 Periode Maret-Juni. **

Penulis: Mahasiswa Kelompok  KKNT 58
UPN ‘Veteran’ Jawa Timur 2023

Berita Terkait