Ngopi bersama Da’i Kamtibmas, Polres Tasik Gelar Jumat Curhat

Ngopi bersama Da’i Kamtibmas, Polres Tasik Gelar Jumat Curhat | Ndhie

Kota, Wartatasik.com Polres Tasikmalaya menggelar Jumat Curhat yakni ngopi bersama Da’i Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Kabupaten Tasikmalaya, di kantin Mako Polres Tasikmalaya, Jumat (27/1).

Dalam acara tersebut para da’i Kamtibmas menyampaikan keinginannya untuk lebih banyak kegiatan ceramah yang dilaksanakan da’i Kamtibmas bersama Satbinmas Polres Tasikmalaya baik di Masjid Baiturrahman, Singaparna maupun masjid Jami di setiap kecamatan.

Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto SIK MM mengatakan, dalam acara Jumat curhat ini, mendengarkan penyampaian dari para da’i Kamtibmas di Kabupaten Tasikmalaya.

“Kami ngobrol bersama silaturahmi dan sharing dengan para da’i Kamtibmas untuk kegiatan ceramah maupun menerima masukan untuk kegiatan ceramah yang bersinergi dengan Polres Tasikmalaya,” kata Hery, kepada wartawan.

Dia menyebutkan, masukan dan saran untuk kegiatan yang disampaikan oleh da’i Kamtibmas sudah ditampung dan mudah-mudahan akan bisa segera direalisasikan.

Termasuk, jelas dia, dalam hal pencegahan gangguan Kamtibmas seperti penyalahgunaan narkoba, minuman keras maupun geng motor.

“Kami harapkan para da’i menyampaikan pula pemahaman soal bahaya penyalahgunaan narkoba, minuman keras dan perilaku melanggar hukum lainnya dalam setiap ceramah kepada masyarakat di masjid kabupaten maupun Jami di setiap kecamatan,” ujarnya, menambahkan.

Da’i Kamtibmas yang juga Imam Besar di Masjid Baiturrahman, Pemda Tasikmalaya, KH Munawir Soleh Menuturkan, dalam kegiatan Jumat curhat dengan Polres Tasikmalaya, ada yang disampaikan beberapa hal.

“Kami sampaikan kepada pak Kapolres terkait follow up pertemuan da’i Kamtibmas yang di Pendopo Baru Setda Kabupaten Tasikmalaya tiga bulan lalu,” ungkap dia.

Pertama, kata dia, da’i Kamtibmas menyampaikan untuk mengadakan acara kajian di Masjid Baiturrahman, Singaparna per empat bulan atau triwulan, “Jadi dalam satu tahun itu ada empat kali pertemuan,” paparnya.

Kemudian, lanjut dia, yang kedua meminta kepada Polres Tasikmalaya di Jumat curhat ini untuk kegiatan para da’i Kamtibmas yang ada di Kabupaten Tasikmalaya mengadakan perlombaan, “Perlombaan yang diinisiasi oleh da’i Kamtibmas kemudian didukung oleh Polres Tasikmalaya,” ujar dia.

Perlombaan nya, ungkap dia, dalam bentuk perlombaan ceramah da’i di setiap Polsek yang ada di setiap kecamatan atau perlombaan olahraga untuk mengikat silaturahmi da’i dengan Polres Tasikmalaya.

Selanjutnya, kata dia, yang ketiga da’i Kamtibmas berharap satuan Kamtibmas, menemani dalam setiap dakwah. Dalam pertemuan dengan masyarakat dan pertemuan di setiap masjid di waktu subuh pagi atau pengajian di masjid Jami di Kabupaten Tasikmalaya.

“Minimal satu Minggu ada beberapa kali pertemuan. Yang hadir bisa da’i Kamtibmas, bisa babinkamtibmas, Kanit atau kasatbinmas Polres Tasikmalaya,” kata dia.

Dia pun, meminta kepada Polres Tasikmalaya, untuk mencari solusi pencegahan penyalahgunaan narkoba.

“Dan Alhamdulillah kami apresiasi kepada Polres Tasikmalaya yang sudah memberantas dan menangkap pelaku penyalahgunaan narkoba dan miras pada momen tahun baru,” ujar dia.

Dia berharap pemberantasan pencegahan penyalahgunaan narkoba dan miras ini, bukan hanya dilaksanakan di tahun baru saja. Bisa dilanjutkan di tempat yang ada indikasi penyalahgunaan narkoba dan miras.

“Jadi kuncinya kembali kepada lingkungan keluarga, bahwa yang paling dominan adalah pendidikan di keluarga. Peran keluarga untuk mencegah tidak ada gang motor, penyalahgunaan narkoba dan miras,” jelas dia. ndhie

Berita Terkait