Isi Ramadhan, Jajaran Pegawai DPRD Kota Tasik Gelar Tadarusan

Sekretaris DPRD Kota Tasikmalaya, Uus Firdaus SE, tengah bertadarus | Awen

Kota, Wartatasik.com – Ramadhan 1439 H ini menjadi momentum yang tepat bagi umat Islam dalam menebar kebaikan, karena Ramadhan adalah bulan penuh berkah bulan. Tidak terlepas dengan itu, Kantor Setwan (Sekretariat Dewan) Kota Tasikmalaya atau akrab disebut dengan gedung DPRD, setiap pagi usai melaksanakan apel rutin menggelar tadarusan Al-Qur’an di Masjid Al-Muhajirin sekretariat DPRD.

“Tadarusan ini melibatkan semua staf yang ada dilingkungan kantor Setwan untuk melatih dan menambah keimanan kita serta lebih membiasakan diri membaca Al-Qur’an dihari biasa bukan hanya bulan di Ramadhan saja,“ tutur salah satu staf yang minta namanya dirahasiakan kepada Wartatasik.com, Jum’at (18/05/2018).

Gagasan tadarusan ini terangnya, adalah ide suluruh staf dewan, sebagai rasa khawatir terhadap minimnya membaca Al Qur’an. Maka para staf Dewan berinisiatif untuk mengadakan dilingkungan Setwan, “Mudah-mudahan kedepannya bisa terus digelar, harapnya

I’tikad baik ini pun langsung direspon oleh Sekwan (Sekretaris Dewan) Uus Firdaus, dan langsung mengajak ke semua Kabag, Kasubag serta staf yang ada dilingkungan DPRD untuk segera dilaksanakan. Awen

pagi usai melaksanakan apel rutin menggelar tadarusan Al-Qur’an di Masjid Al-Muhajirin sekretariat DPRD | awen

Berita Terkait