Program PTSL, Kades Banjarangsana: 2000 Bidang Target Rampung Tahun 2022

Program PTSL, Kades Banjarangsana: 2000 Bidang Target Rampung Tahun 2022 | Wan.K

Ciamis, Wartatasik.com – program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Desa Banjarangsana Kecamatan Panumbangan Kabupaten Ciamis ditargetkan 2000 bidang bisa rampung tahun 2022.

Pjs Kepala Desa Banjarangsana Endang Supyan SE mengatakan, dari kuota 2000, kini sudah masuk yang daftar 1650 bidang dan yang sudah diukur sekitar 500 bidang tanah.

Sementara itu lanjut Kades, yang sudah diumumkan oleh BPN Kab Ciamis yaitu sekitar 150 lebihan bidang tanah. Untuk pembiayaan, pihaknya mengacu kepada SKB tiga menteri sebesar Rp 150 ribu.

“Biaya tersebut diperuntukan untuk pengukuran, materai, biaya operator desa, biaya pengisian warkah dan biaya untuk operasional,” terang Kades, Selasa (8/3/2022).

Ia menambahkan, untuk program ini pihak Desa Banjarangsana diberi target oleh pihak BPN Kab Ciamis harus rampung bulan September 2022, dengan tujuan supaya sertifikat terbit maksimal bulan Desember.

“Mudah mudah kami targetkan rampungnya program sertifikat tersebut sesuai kuota sebanyak 2000 bidang dan waktunya juga sesuai dengan harapan BPN,” tandas Kades. Wan.K

Berita Terkait