Bidang SDA Dinas PUTR Kota Tasik Garap Irigasi Cipajaran

Kota, Wartatasik.com – Daerah irigasi (D.I) kewenangan Kota Tasikmalaya memiliki luas 1749 Ha, terbagi menjadi 29 daerah irigasi dengan luasan yang berbeda dan panjang keseluruhan saluran sekitar 332,53 km. Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Kota Tasikmalaya melalui Bidang Sumber Daya Air (SDA) menargetkan 7,92 km pembangunan jaringan irigasi, 12,54 km rehabilitasi jaringan irigasi, 15,41 km pembangunan bangunan perkuatan tebing jaringan irigasi serta sungai dan 1,95 km rehabilitasi bangunan perkuatan tebing sungai. Kepala Bidang SDA Dinas PUTR Kota Tasikmalaya Yadi Kusdiman menjelaskan, sumber dana kegiatan tersebut berasal dari Dana Alokasi Khusus…

Lagi-lagi SDA, Sejumlah Tokoh Minta Pengerjaan Benteng Sungai Dekat Makam Sembahdalem Dihentikan

Kota, Wartatasik.com – Sejumlah proyek Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUTR Kota Tasikmalaya terus menuai permasalahan dan harus mendapatkan perhatian khusus dari Wali Kota Tasikmalaya. Bidang SDA dinilai tak berkutik menyoal problematika masalah di lapangan, pasalnya meski ragam berita miring terus mencuat, tak ada tindakan tegas kepada rekanan pemborong. Seperti contoh pembangunan tembok aliran sungai di jalan Swaka dekat makam Sembahdalem, Kelurahan Mangkubumi. Para tokoh masyarakat setempat mempertanyakan legalitas dan transparansi pekerjaan tersebut kepada para pekerja dan mandornya, namun mereka tidak bisa menjawabnya. “Disini seperti pekerjaan tak bertuan, tidak…