Nama Sekolah Tercemar di Media Online, Siswa MAN 3 Ciawi Tasik: Kami Siap Tempuh Jalur Hukum

Kabupaten, Wartatasik.com – Merasa terganggu dengan pemberitaan dari salah satu situs, puluhan siswa MAN 3 Ciawi Tasikmalaya mendatangi Kantor KPAID mengadukan kabar miring yang tengah beredar luas khususnya di media sosial terkait pencemaran nama baik lembaga pendidikan atau sekolahnya yang menyatakan dugaan perselingkuhan dua tenaga pengajar beberapa waktu lalu. Siswa/wi tersebut mendatangi di Kantor KPAID Kabupaten Tasikmalaya menegaskan ingin memperjuangkan agar nama baik sekolahnya yang semula tercoreng bisa kembali pulih di mata masyarakat. Fitri Sondari salah seorang siswi kelas 11 sekolah tersebut menjelaskan kronologis awal mula mengetahui nama baik sekolahnya…

Pinjam Uang Pembangunan Masjid, Kades Cibatuireng Dilaporkan ke APH

Kabupaten, Wartatasik.com – Ironis memang, ketika seorang kepala desa harus turut membangun daerahnya karena selaku tugas dan fungsinya sebagai pimpinan daerah. Tapi apa yang telah dilakukan Kepala Desa Cibatuireng Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya malah meminjam uang pembangunan masjid sebesar Rp. 200 juta yang hingga sampai saat ini belum dikembalikan. Hingga sampai keesal tidak ada penyelesaian, akhirnya tokoh masyarakat Kampung Neglasari Abdulrohman menguasakan kepada Kuasa Hukum Meiman N Rukmana SH., MH dan Rekan untuk menyelesaikan Permasalahan tersebut. Karena dinilai tidak ada itikad baik dari sang kades, kuasa hukum melaporkan kepada Inspektorat…

Didampingi Kuasa Hukum, Pedagang Pasar Indihiang Laporkan Terduga Pungli ke Polresta Tasik

Kota, Wartatasik.com – Tim Kuasa Hukum Feriyawansyah. SH., MH., Cpcle dan Fitriadi, SH., MH., dari Kantor Hukum Feriyawansyah. SH., MH., & Associates bersama perwakilan para pedagang pasar Indihiang, Zain Muhammad selaku Ketua Himpunan Pasar menuju Polres Resort Tasikmalaya, Senin (25/01/2021). Kedatangannya tersebut adalah membuat laporan resmi terkait adanya dugaan pungli yang terjadi diwilayah Pasar Indhiang yang mana pelaku melakukan dengan cara mengeluarkan karcis retribusi Kota Tasikmalaya. “Ya, karcis retribusi tersebut bukan diperuntukkan untuk pasar Indihiang, maka melalui Ketua Himpunan Pasar Indhiang mewakili para pedagang pasar membuat Laporan Polisi dengan Nomor:…

Silaturahmi dengan Sesepuh PPP Kota Tasik, Berikut Pesan untuk Yanto Oce

Kota, Wartatasik.com – Setelah memutuskan berlabuh ke partai berlambang kabah dan mendapat restu dari sejumlah majelis Partai Persatuan Pembangunan Kota Tasikmalaya belum lama ini. Kini, Yanto Aprianto atau lebih dikenal dengan Yanto Oce SH MH., mengadakan silaturahmi dengan sesepuh PPP Kota Tasikmalaya di rumah makan Kampung Hawu Objek Wisata Karangresik, Jumat ( 08/01/2021). Salah seorang pendiri PPP Kota Tasikmalaya H Dedi M Romli mengaku sangat mengapresiasi dan menyambut baik kehadirannya merupakan angin segar dan penyemangat serta motivasi para kader muda lainnya karena telah bergabungnya ikhwan muda pituin tasik dan pengusaha.…

Rayakan Harlah ke-48, PPP Kota Tasik Gelar Lomba Yel-yel dan Bakti Sosial

Kota, Wartatasik.com – Sambut dan rayakan Harlah PPP ke 48 yang jatuh pada 5 Januari lalu, DPC PPP Kota Tasikmalaya melaksanakan berbagai kegiatan dalam rangkaian perayaan hari lahir. Partai berasas Islam bertagline “Merawat Persatuan dengan Pembangunan” ini didirikan pada 5 Januari 1973 , dibentuk atas fusi dari empat Parpol Islam, yakni Partai Nahdlatul Ulama, Parmusi, Perti dan PSII. Adapun sejumlah kegiatan perayaan PPP oleh DPC Kota Tasikmalaya adalah beberapa kegiatan internal maupun eksternal. Pertama, pada hari-H, pengurus harian, majelis, PAC mendengarkan amanah Ketua DPW PPP Jawa Barat melalui virtual video…

Polres Tasik Kota ‘Sae Pisan’ Raih Penghargaan dari LEMKAPI

Kota, Wartatasik.com – Dalam giat apel pagi dan pemberian arahan tepatnya pada hari ini lapangan upacara, Polres Tasikmalaya Kota menerima penghargaan dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI) atas programnya yang promoter, Senin (28/12/2020). Program tersebut adalah Polisi Sae Pisan (sinergitas, agamis, berEtika, profesional, inovatif, sigap dan Berwawasan) yang menurut LEMKAPI, Polres Tasik Kota dapat mewujudkan Polri yang promoter dengan tingkat kepercayaan masyarakat tahun 2020 diangka 82,9 persen. “Semoga kerja keras Polres Tasikmaya Kota yang berkomitmen meningkatkan kinerja untuk melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat serta penegakan hukum dan senantiasa bekerja…

Yanto Oce Direstui Para Majelis PPP Kota Tasik: Dia Baik, Fleksibel dan Berjiwa Sosial Tinggi

Kota, Wartatasik.com – Pasca berlabuh H Yanto Oce SH MH ke partai berlambang Kabah atau Partai Persatuan Pembangunan belum lama ini. Tokoh muda pituin Kota Santri ini mendapat dukungan dari para majelis DPC PPP Kota Tasikmalaya. Ini disampaikan saat silaturahmi dengan para majelis di DPC PPP Kota Tasikmalaya, di rumah makan Kampung Hawu Objek Wisata Karangresik, Jumat ( 25/12/2020). Hadir semua pimpinan dan pengurus majelis diantaranya tersebut Ketua Majelis Pakar Yeyen Munawar LZ, Ketua Majelis Syariah KH Udin Sadudin, KH Amang Baden,Wakil Ketua Majelis Syariah dan Ketua Majelis Pertimbangan KH…

SE Pemkot Tasik Pembatasan Operasional Melawan Demokrasi, Aktifis: Diskriminatif

Kota, Wartatasik.com – Andriana Nugraha Aktifis Jaringan Gusdurian Tasikmalaya menyoalkan surat edaran pemerintah Kota Tasikmalaya mengenai pembatasan operasional sampai jam 20.00 Wib adalah kebijakan yang tidak logis parsial dan tidak komprehensif karena mengesampingkan aspek keadilan serta nurani multielemen. Ia menyebeut ada banyak elemen yang tentu merasakan ketidakadilan salah satunya pedagang/penjual yang notabene mulai beroperasi dimalam hari. lain hal dengan pedagang yang biasa beroperasi dipagi hari yang secara otomatis mendapatkan kelonggaran waktu lebih sampai 12 jam. “Tapi disisi lain ada juga penjual yang biasa buka di sore hari seperti caffe, nasi…

9 Hari Pasca Pilkada Serentak, Pasien Covid di Kab Tasik Melonjak

Kabupaten, Wartatasik.com – Sepuluh hari pascapilkada 9 Desember 2020 lalu di Kabupaten Tasikmalaya, kasus covid-19 (corona), di Kabupaten Tasikmalaya jumlahnya semakin meningkat. Peningkatan salah satunya itu dampak dari pilkada lalu, ucap Petugas Dinas Kesehatan di Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya, dr Reti Zia Dewi, Sabtu (19/12/2020). Pada situs resmi sigesit119.tasikmalayakab.go.id, tercatat sebanyak 929 pasien covid. Sedangkan untuk pasien sembuh 823 pasien sehat. “Kalau pasien meninggal 16 pasien, dalam perawatan 90 pasien. Kenaikan itu memang betul ada,” akunya. Akuinya lagi, dampak melonjaknya dari pilkada lalu itu di sejumlah KPPS…

Tuntut Kejelasan, Kembali Ratusan Relawan WANI Geruduk KPU Kab Tasik

Kabupaten, Wartatasik.com – Ratusan massa aksi dari relawan Iwan – Iip 04 (WANI) kembali geruduk KPU Kabupaten Tasikmalaya, Senin (14/12/02) Kedatangannya tersebut adalah untuk menuntut kejelasan sejumlah pelanggaran yang dilakukan oleh pihak kontestan dari petahana. Petahana dianggap banyak kecurangan dan pelanggaran yang banyak memanfaatkan birokasi dari mulai ASN, Camat, Kepala Desa bahkan RT untuk digiring memilih ke nomor urut 02 dalam Pilkada Serentak 2020 belum lama ini. KPU pun di anggap tidak transparan dalam penghitungan suara banyak data diduga dimonopoli untuk memenangkan calon bupati dari petahana yakni Ade Sugianto –…