Tangkal Ideologi Kebencian, Barikade ’98 Kota Tasik Gelar Seminar Kebangsaan

Tangkal Ideologi Kebencian, Barikade ’98 Kota Tasik Gelar Seminar Kebangsaan | Suslia

Kota, Wartatatsik.com – Barisan Rakyat Indonesia Kawal Demokrasi (BARIKADE ’98) Kota Tasikmalaya gelar Seminar Nasional Kebangsaan di salah satu saung di Jln Letjend Mashudi, Kota Tasikmalaya, Jum’at sore (26/11/2021).

Kegiatan silaturahmi ini untuk menyatukan antar tokoh pemuda, tokoh perempuan, dan tokoh masyarakat dengan bertemakan Pencegahan Gerakan Ideologi Kebencian.

Pihak Barikade ’98 Kota Tasikmalaya Yosep Nurman mengatakan dilaksanakan kegiatan ini diharapkan para peserta bisa menjadi pencegah dan penangkal gerakan ideologi kebencian dan kader-kader yang selalu siap siaga dalam menangkal penyebaran hoax.

“Terutama, dalam ideologi kebencian dilingkungan masyarakat, kemudian dimedsos yang gerakanya masif terstruktur, mari kita bangun kembali sikap yang penuh rasa kemanusiaan yang adil dan beradab dan bersatu dalam ikatan nilai-nilai kebaikan universal,” ujar Bang Yos sapaan akrabnya.

Sehingga kata ia, gelaran seminar ini bisa diterapkan dalam berkehidupan adil dan beradab dengan kehidupan yang penuh nilai-nilai kebaikan universal.

Ditempat sama, Kepala Bidang Politik dalam Negeri dan Ormas Kesbangpol Kota Tasikmalaya Yedi Sukmayadi  mengapresiasi kegiatan ini setinggi-tingginya dan semoga dengan adanya Seminar Nasional Kebangsaan sebagai salah satu azas manfaat.

“Kalau dikondisikan dari situasi Indonesia sekarang ini banyaknya isu hoaks dan sebagainya. Lalu, banyaknya isu sifatnya merongrong kepada Pemerintah yang sekarang jalan dan kepada Pemerintah yang sah di mata institusi dan hukum,” ucapnya.

“Seminar yang diadakan Barikade 98 ini semoga bermanfaat untuk generasi sekarang dan masa yang akan datang,” tutup Yedi. Suslia.

Berita Terkait