Untuk Kedua Kalinya, Kembali BST Laksanakan Penyembelihan Hewan Kurban

Untuk Kedua Kalinya, Kembali BST Laksanakan Penyembelihan Hewan Kurban | Suslia

Kota, Wartatasik.com – Bikers Subuhan Tasikmalaya (BST) melaksanakan kurban yang kedua kalinya. Kepesertaan yang ikut murni dari internal jamaah BST.

Pemotongan hewan kurban tersebut dilaksanakan di komplek Perumahan Karisma Rasiden (PKR) Kota Tasikmalaya, Sabtu (01/07/2023).

Sekjen BST sekaligus panitia kurban Muhammad Isa mengungkapkan bahwa pihaknya merasa bersyukur bisa melaksanakan penyembelihan hewan kurban yang kedua kalinya.

“Alhamdulillah ini kurban yang kedua kalinya dilaksanakan oleh BST. Ini murni diikuti jamaah BST dari mulai penyembelihan, serta pengurusannya ditangani langsung oleh kami sebagai alat pembelajaran bagi brother fillah,” tuturnya.

Dirinya menyebutkan ada masyarakat umum atau diluar BST yang mau ikut partisipasi kurban untuk tahun depan, pihaknya sangat terbuka dan merasa senang.

“Insyaallah BST punya program untuk tahun depan akan kurban 15 sapi, sistemnya nanti akan ada penyebaran kupon ke jamaah, dan semuanya sangat menyambut dengan antusias,” tambah Isa.

Untuk hewan kurban BST tahun ini berjenis sapi dengan berat sekitar tiga kwintal dan kurang lebih akan dibuat 200 ganting untuk disebar ke 10 kordinator kecamatan (Korcam) BST, yang tiap korcamnya akan mendapat 20 ganting. Sus

Berita Terkait