Hadiri Halal Bihalal SMAN 1, Wali Kota Tasik Tak Henti Serukan Hindari Berita Hoaks

Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman tak hentinya serukan ke publik agar menghindari berita bohong alias hoaks | Kominfo

Kota, Wartatasik.com – Dalam setiap pertemuan, Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman tak hentinya serukan ke publik agar menghindari berita bohong alias hoaks.

Seperti halnya saat ia menghadiri silaturahmi dan halal bihalal SMA Negeri 1 Tasikmalaya di Gedung sekolah tersebut. Sabtu (15/06/2019).

Wali kota mengatakan, di jaman serba teknologi yang semakin hari kian berkembang cepat, banyak sekali isu-isu Hoaks yang tersebar di Media Sosial (Medsos) masyarakat Kota Tasikmalaya.

Sebab itu lanjutnya, khususnya para guru harus berkomunikasi dengan siswanya, jangan sampai terbawa isu-isu yang tidak benar sehingga akan dapat berdampak negatif kepada siswa dan siswi,

“Guru sebagai garda terdepan siswa agar terus mengingatkan kepada seluruh siswa dan siswi untuk selalu menggunakan Medos dengan bijak. Boleh menguasai teknologi akan tetapi jangan sampai lupa dengan Iman dan Taqwa (IMTAQ), ” ujarnya saat sambutan.

Selain itu, wali kota juga membeberkan beberapa program non fisik yang selalu disosialisasikan seperti maghrib mengaji dan shalat subuh berjamaah sehingga jangan sampai dengan teknologi yang terus maju melupakan dengan kewajibannya untuk beribadah.

“Saya mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1440H kepada Kepala Sekolah SMAN 1 Tasikmalaya beserta guru-guru dan meminta maaf kepada seluruh tamu undangan serta memohon do’a agar diberikan kesabaran dan kemudahan dalam menghadapi segala ujian yang sedang dijalani,” pungkasnya. Redi.

Berita Terkait