Peringati Hari Kesehatan Dunia, Karang Taruna Mulyasari Salopa Adakan Penyemprotan Disinfektan

Kolase, para pengurus Karang Taruna Mulyasari dan giat penyemprotan | asron

Kab, Wartatasik.com – Peringati Hari Kesehatan Duni yang jatuh tepat pada hari ini, Selasa 07 April 2020, dan dalam rangka mengadakan pencegahan wabah virus Corona, Karang Taruna Desa Mulayasari, Salopa Kabupaten Tasikmalaya melakukan gerakan penyemprotan disinfektan.

Penyemprotan itu dilakukan di Dusun Jayamukti Desa mulyasari Kecamatan Salopa, Kabupaten Tasikmalaya yang meliputi fasilitas umum, seperti rumah-rumah warga, masjid, mushola dan lainnya.

Hal tersebut dikatakan Ketua Karang Taruna Bambang kepada wartatasik.com. Ia bersama Korlap Sandi dan penanggungjawab Feri Sugianto mengaku sangat tergerak dalam menjaga lingkungan serta mencegah dari penyebaran virus corona disease 19 atau covid 19.

“Kebetulan hari ini bertepatan dengan Hari Kesehatan Dunia, Kami adakan penyemprotan sekaligus mengedukasi masyarakat yang notabene belum sepenuhnya memahami bahaya virus corona,” tuturnya, Selasa (07/04/2020).

Pihaknya sangat berharap wabah virus corona segera berlalu, “Sehingga, aktivitas dan perekonomian masyarakat yang terdampak Covid 19 ini akan kembali seperti semula,” tutupnya. Asron

Berita Terkait