Waspada, Sedikitnya Ada Enam Titik di Ciawi Tasik Terkena Longsor

Nampak tebing tanah mengalami longsor pasca diguyur hujan | Awen

Kab, Wartatasik.com – Akibat diguyur hujan deras Selasa siang kemarin 17 Desember 2019, sejumlah titik lokasi di wilayah Kecamatan Ciawi Kab Tasikmalaya mengalami bencana longsor.

Menurut keterangan Punduh Gombong, Kec Ciawi, Dody mengatakan hujan yang berlangsung kurang lebih tiga jam itu sedikitnya ada enam titik yang terkena longsor yakni Sukamandi dua titik, Poncol dua titik dan Dusun Pananyung dua titik.

“Bencana longsor yang mengalami kerugian dialami oleh Bapak Iri kp. Sukajadi RT 02 RW 02 Dusun Sukamandi Desa Gombong Kec. Ciawi karena timbunan tanah menimpa rumah,” ucapnya kepada wartatasik.com, Rarbu (16/12/2019).

Ia menambahkan posisi rumah persis dibawah tebing, sehingga tanah tidak bisa menahan derasnya guyuran air hujan pasca kemarau panjang.

“Tidak ada korban jiwa dengan kejadian ini, namun keluarga korban mengungsi sementara dirumah saudaranya. Taksiran kerugian sementara sekitar 75 jutaan,” tukasnya.

Berdasarkan pantauan tim wartatasik.com tadi pagi, aparat desa beserta unsur muspida dibantu relawan diterjunkan untuk mengevakuasi rumah korban. Awen

Nampak tebing tanah mengalami longsor pasca diguyur hujan | Awen

Berita Terkait