BPBD Ciamis Sosialisasikan DALA di Kec. Cihaurbeuti

Acara sosialisasi DALA BPPD Ciamis | Wan K.

Ciamis, Wartatasik.com – Dalam rangka penanganan cepat dan tanggap darurat. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kab. Ciamis adakan sosialisasi Damage and Losses Assessment (DALA) di Kecamatan Cihaurbeuti, Rabu (27/03/2019).

DALA sendiri adalah penilaian kerusakan dan kerugian yaitu metodologi untuk memperoleh data yang akurat mengenai kerusakan dan kerugian yang diakibatkan oleh suatu bencana.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Ciamis Drs. H. Dickyi Erwin menjelaskan, kerusakan dan kerugian akibat bencana yang dihitung uang bersinggungan langsung dengan Sarana Prasarana (Sarpras) dan fasilitas umum, sehingga nantinya ketika terjadi bencana dapat segera diketahui dampaknya terhadap masyarakat korban.

Materi pelatihan ini terang Dickyi, intinya meliputi pendataan kerusakan infrastruktur jalan, jembatan maupun pemukiman warga, hingga area pertanian. “Dengan data valid, diharapkan dampak bencana dapat langsung segera ditangani agar masyarakat pun dapat secepatnya kembali beraktivitas,” katanya kepada wartatasik.com.

Lanjut Dickyi, sosialisasi ini untuk lebih waspada lagi serta siap dalam menyikapi ketika bencana melanda, sebab peringkat kerawanan bencana untuk tingkat nasonal itu ke 16, sedangkan tingkat Jawa Barat peringkat ke-5.

Menurut Dickyi, sikap tanggap darurat bencana itu harus dimiliki semua pihak, terlebih petugas kebencanaan ataupun relawan agar pekerjaan sosial dan kemanusiaan itu terlaksana sesuai sasaran.

“Empat prinsip yang harus dijunjung tinggi yaitu jujur, displin, serta memiliki kemauan bekerja keras tanpa pamrih,” papar ia.

Ditempat sama, Camat Cihaurbeuti Asep Khalid Fajari S.IP menyambut baik sosialisasi dari BPBD, sehingga warga dapat pengetahuan sekaligus keterampilan menghitung kerusakan yang berimbas kerugian.

“Sedikitnya bisa membantu pihak BPBD Kab Ciamis dalam penanganan cepat dan tanggap darurat,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Kasi Tantrib Kec. Cihaurbeuti Tedi Wahyudi mengaku terbantu dalam penambahan wawasan untuk perangkat desa dalam menghadapi atau mengantisipasi bencana khususanya di wilayah Kecamatan Cihaurbeuti.

Nampak hadir dalam sosialisasi ini BPBD Provinsi sebagai struktur sekaligus pemberi materi dan para perangkat desa se-wilayah Kecamatan Cihaurbeuti. Wan.K

Berita Terkait