Kabar Gembira, Para Pensiunan Segera Mendapat Bantuan Kementerian UMKM

Kota, Wartatasik.com – Sebagai wujud apresiasi terhadap para pensiunan, pemerintah pusat melalui program Kementerian UMKM dengan mengajukan dana pinjaman ke Bank BRI. Hari ini, bertempat di aula Taspen berlangsung kegiatan sosialisasi strategi akselerasi program pemasaran kios warga yang merupakan kerjasama antara Bank BRI, PT taspen dan PT JSS. Pemimpin cabang BRI Tasikmalaya Aidil Adisaputra memastikan para pensiunan yang ada dari ASN maupun lainnya untuk bisa berkarier mengisi waktu yang menghasilkan nilai lebih, baik bagi diri sendiri ataupun untuk keluarganya. Aidil berharap, kerjasama kewirausahaan ini bisa bermanfaat besar bagi kesejahteraan para…

Wagub Jabar Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032

Kota Bandung, Wartatasik.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Barat mendukung upaya Indonesia untuk menjadi tuan rumah ajang multievent olahraga terbesar di dunia, Olimpiade pada 2032. Hal itu disampaikan Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulim dalam talkshow “Membangun Negeri melalui Prestasi Olahraga, Menuju Olimpiade 2032” di Ruang Rapat Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Kota Bandung, Selasa (08/09/2020). “Kalau kita akan menjadi tuan rumah (Olimpiade 2032), kita harus sukses segalanya, sukses kegiatan, sukses atlet, dan sukses tanpa ekses,” ucap Wagub yang akrab disapa Kang Uu ini.…

Jelang ‘Kick Off’ Liga 3 Seri 2 Zona Jabar, Persikotas Tasikmalaya Susun Pengurus dan Bentuk Tim Inti

Kota, Wartatasik.com – Pengurus Persikotas kini telah mempersiapkan diri ikut Liga 3 Seri 2 zona Jawa Barat yang akan digelar bulan Oktober mendatang. Media Officer Persikotas Asep WK mengatakan, pasca turnamen Wali Kota Cup, pihaknya sudah menghasilkan beberapa pemain yang akan dimasukkan ke tim seleksi Persikotas. “Alhamdulillah, pasca Covid 19 begitu lama, kita juga menunggu arahan provinsi tentang bagaimana kelanjutan liga,” ungkapnya saat jumpa pers di RM Genah Calik, Rabu (09/09/2020). Asep menyebut, PSSI sudah mengeluarkan rilis bahwa liga 1 bulan Oktober, kemudian menyusul liga 2 dan liga3. Adapun lanjutnya,…

TPK Gema Madani di Sukalaksana, Perwakilan RW Ikuti Pembinaan Kawasan Sehat

Kota, Wartatasik.com – Kegiatan TPK Gema Madani Simpati kelurahan Sukalaksana Kec Bungursari Kota Tasikmalaya gelar Pembinaan dan Pengembangan Kawasan Lingkungan Sehat, Rabu (09/09/2020). Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Bungursari, perwakilan Bidang Kesra Pemkot Tasikmalaya, Koordinator Kota, kader posyandu, dewan pendidik TK/TPA,PKK dan kerohanian beserta tamu undangan lainnya. Ketua TPK Gema Madani Aan Rukiman menjelaskan, ditahun ketiga TPK Gema Madani hanya satu kegiatan yaitu di bidang kesehatan dan kabarnya di tahun 2021 nanti tidak akan ada program lagi. “Beda dari tahun sebelumnya, dulu awal terbentuk TPK Madani Simpati dulu ada…

Gladi Bersih di Situ Gede, Kompepar: Retribusi Diambil Kepedulian Nol

Kota, Wartatasik.com – Kepedulian pemangku kebijakan di Kota Tasikmalaya dinilai apatis terhadap Situ Gede, pasalnya kondisi wisata ini kian hari sangat memprihatikan dan tak terurus. Sebab itulah, BPSDA Jabar Sundawani Ciwulan Cilaki bersama Komunitas Peduli Pariwisata (Kompepar) dan sejumlah organisasi masyarakat melakukan gladi bersih kawasan Situ Gede. Ketua Kompepar Endang Purnama menyebut, eksistensi komunitasnya ini adalah sebagai mitra kerja Pemerintah Kota Tasikmalaya. Bahkan sudah sudah dikasih Surat Keputusan (SK) oleh wali kota. “Klausul dalam SK Wali Kota tentang Kompepar tertulis jelas bahwa segala sesuatu yang timbul sehubungan dengan diterbitkannya SK…

Perkumpulan Pasar Rakyat Kota Tasikmalaya Desak Pemkot Terbitkan Perwalkot bagi Pedagang!!

Kota, Wartatasik.com – Bayang bayang penertiban bagi para pedagang selalu menjadi momok yang terus menghantui, hal itu lantaran di Kota Tasikmalaya belum aturan jelas dari pemerintah daerah. Atas dasar itulah, Perkumpulan Pasar Rakyat Kota Tasikmalaya gelar konferensi pers di kantor pasar induk Cikurubuk. Mereka terdiri dari HIPPI, Hipatas, Hipala, HIPACI, HiPPADA, HIPGER dan Himpunan Pasar Burung dan Besi. Perkumpulan ini menyuarakan aspirasi mendesak Pemkot Tasikmalaya serius memperhatikan tata kelola pasar dengan menerbitkan peraturan walikota (Perwalkot). Perwakilan Perkumpulan Pasar Rakyat Kota Tasikmalaya H Achmad Jahid menjelaskan, tuntutan para pedagang adalah supaya…