Ciamis, Wartatasik.com – Dalam rangka Karya Bhakti TNI, Koramil 1305/Cihaurbeuti bersama masyarakat Desa Padamulya, Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis gelar penyemprotan disinfektan sekaligus penyerahan sepuluh lusin masker. Untuk sasaran penyemprotan yakni tempat sarana Ibadah, jalan dan rumah masyarakat guna bersatu melawan serta memutus mata rantai Coronavirus Disease 2019 (Covid 19). Koramil 1305 Cihaurbeuti, Mayor Inf M Junaedi S.IP mengatakan, kegiatannya itu sebagai sosialisasi dan merupakan wujud kemanunggalan TNI-Rakyat yang sedang dilanda virus Corona. “Ya, dengan meningkatkan kebersihan diri, selalu cuci tangan pakai sabun, jaga kebersihan lingkungan, makan yang bergizi, jaga jarak…
Category: Berita Terkini
Banprov Rp 500 Ribu, Pemkab Tasik Ajukan 19.596 Kuota
Kab, Wartatasik.com – Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat senilai Rp 500 ribu kepada masyarakat dampak Pandemi, sedang di data melalui daerahnya masing-masing yang muncul dari tiap desa dengan melibatkan RT dan RW setempat. Bantuan ini dinilai riskan terjadi cemburu sosial, lantaran itu penerima manfaat harus merata di setiap wilayah dan jangan sampai menjadi polemik antara wilayah A dan wilayah B. Di kabupaten Tasikmalaya sendiri tercatat ada 19.596 kuota yang telah diajukan kepada Provinsi Jabar untuk mendapatkan bantuan tersebut. Seperti dikatakan Kepala Dinas Sosial Kab. Tasikmalaya Drs. H. Roni Ahmad Sahroni,…
Dua Pasien Positif Corona di RS JK Tasik Sembuh
Kota, Wartatasik.com – Tim medis Rumah Sakit Jasa Kartini (RS JK) menggelar press conference bersama sejumlah awak media, Kamis (16/04/2020). Nampak Hadir Direktur RS Jasa Kartini dr. Hj Maryami Arifin, M.M.Kes, Kepala Dinas Kesehatan dr Uus Supangat, para dokter penyakit dalam dr. Riandhi Fandanni, Sp.PD, dr. H. Dendi Djuanda, Sp.PD dan dr. Hj. Rahma Nurmayanti, Sp.PD, M.Kes Direktur RS Jasa Kartini dr Hj Maryami mengatakan, berkat penanganan baik, dua orang pasien yang sembuh (virus Corona) dan menjadi penyemangat sehingga hasilnya pun lebih baik. “Seperti yang kita ketahui, bahwa dua pasien…
Salut..!! Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jabar Apresiasi Upaya Pemkot Tasik Tangani Covid 19
Kota, Wartatasik.com – Tidak hanya untuk Pemkab Tasikmalaya, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Komisi V ibu Neng Madinah juga mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam rangka upaya penanganan Covid 19. Pemetaan terkait dengan Covid-19 di Kota Tasikmalaya dirasa sudah sangat maksimal dalam pencegahan secara masiv dalam kategori dan tingkatan tertentu. Neng Madinah dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini mengatakan, pihaknya mengapresiasi langkah preventif Pemerintah kota Tasikmalaya dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Tasikmalaya. “Kami sangat mendukung upaya Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam rangka penanganan Covid-19 ini, dengan melakukan…
Dampak Corona, Lomba Panahan Piala Danbrigif Raider 13/1 Kostrad Diundur
Kota, Wartatasik.com – Beberapa waktu lalu, dalam rangka HUT Kostrad ke 59, Fespati (Federasi Seni Panahan Tradisional Indonesia) menggelar lomba panahan di lapangan tembak Brigif Raider13/Galuh. Ketua Fespati Tasikmalaya Ian Insan menjelaskan, lomba panahan yang rencananya berlangsung tanggal 22 Maret 2020 kemarin alami pengunduran lantaran wabah pandemi di Kota Tasikmalaya. “Itu berdasarkan surat edaran wali kota nomor :400/SE.921/-Dinkes/2020 beserta imbauan dari menteri pemuda dan olahraga nomor : RO.06/3.27.3/set/III/2020,” ucapnya, Rabu (15/04/2020). “Saya berharap pandemi virus Corona ini bisa sembuh di bumi Indonesia,” sambungnya. Adapun panitia yang terlibat didalam lomba panahanan…
Kerjasamanya dengan Kwaran Kec Sukaresik, Pemdes Cipondok Bagikan Masker Gratis
Kab, Wartatasik.com – Bekerjasama dengan Kwaran Pramuka Kecamatan muspika Kecamatan Sukaresik, Pemerintahan Desa Cipondok bagi bagi masker gratis. Kepala Desa Cipondok Giri Pribadi mengatakan, kegiatannya itu juga dalam rangka sosialisasi kepada seluruh masyarakat dengan cara berbagi masker untuk pencegahan virus Corona. “Banyak warga yang belum sadar tentang pencegahan Corona, salah satunya kita diwajibkan memakai masker dan kita bagikan kepada warga melintasi wilayah Desa Cipondok,” ungkapnya, Selasa (14/04/2020). Giri Pribadi mengucapkan terimakasih kepada pramuka yang berada di wilayah Kecamatan Sukaresik yang sudah bekerjasama dengan maksimal untuk berupaya mencegah penularan virus Corona…
Sosialisasi Corona, Kades Sukaresik: Warga Zona Merah Agar Tak Pulang Dulu
Kab, Wartatasik.com – Pemerintah Desa/Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya lakukan penyemprotan disinfektan, pembagian hand sanitizer, sabun anti septik sekaligus pembagian 3000 masker kepada 1200 kepala keluarga. Dalam kegiatan ini, pemdes melibatkan beberapa unsur yang terdiri dari Babinsa, Babinmas, muspika, dan elemen masyarakat berikut anggota satgas desa. Kepala Desa Sukaresik Sri Yosep SE,MM mengatakan, selama ini pihaknya bersama berbagai unsur terus blusukan bahu membahu memberikan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat untuk mewaspadai virus Corona. “Tak lupa kami mewakili seluruh Pemdes Sukaresik mengucapkan terima kasih kepada semua dari berbagai unsur dan elemen masyarakat…
Baru Menjabat Empat Bulan, Kades Karangresik Responsif Tangani Covid 19
Kab, Wartatasik.com – Kepada Desa (Kades) Desa Karangresik Kecamatan Jamanis Kabupaten Tasikmalaya Ade Rojak dinilai responsif menangani Coronavirus Disease 2019 (Covid 19). Meski baru menjabat empat bulan, Ade terus melaksanakan himbauan dari pemerintah kepada masyarakat untuk pencegahan dan pemutusan rantai Covid 19. Ade Rojak mengungkapkan, dengan adanya Covid 19 pihaknya selalu melaksanakan koordinasi dengan kecamatan Jamanis sebagai antisipasi dari pemerintah setempat. “Alhamdulilah, ini sebagai antisipasi masyarakat sebagai informasi memberitahukan jika ada perantau datang harus didata itu berikut dicatat juga no teleponya,” ucapnya. Lanjut Ade, para pendatang itu harus dikarantina selama…
Tak Ketinggalan, Pagar Nusa Kab Tasikmalaya Bagikan Masker ke Pengunjung RSUD SMC
Kab, Wartatasik.com – Pandemi Covid-19 yang mewabah di dunia selama ini menjadi perhatian semua pihak, baik pihak pemerintah ataupun kelembagaan yang turut serta ikut membantu dalam memutus dan mencegah penyebaran Virus Corona di Indonesia. Seperti halnya di Kabupaten Tasikmalaya, Pimpinan Cabang Pagar Nusa Kab Tasik bekerjasama dengan RS. SMC membagikan masker kepada para pengunjung dan warga lainnya. Menurut Pimpinan Cabang Pagarnusa sekaligus Wakil ketua bidang pencak Silat Kab Tasikmalaya Opay Hambali mengatakan bahwa ditengah wabah yang saat ini melanda diusahakan beberapa pihak saling membantu dan saling bahu membahu satu sama…
Prihatin Minimnya Perlengkapan untuk Tim Medis, GNPHI Kab Tasik Bagikan APD ke Sigesit 119 dan Puskesmas
Kab, Wartatasik.com – Memberikan motivasi dan menambah kenyamanan untuk tim Medis di Puskesmas dan Sigesit 119, Gerakan Nasional Perawat Honorer Indonesia (GNPHI) Kab Tasikmalaya sumbangkan Alat Pelindung Diri (APD) bagi Tim Medis di Puskesmas dan Sigesit 119, Rabu (14/04/2020). Hal itu diungkapkan Sekretaris II GNPHI Kab.Tasikmalaya Asep Rosihan Anwar S.Kep.,Ners. Ia menambahkan pihaknya hadir berawal dari rasa prihatin karena kesulitan APD untuk tenaga kesehatan mulai dari dokter, perawat, bidan, bahkan cleaning service, supir ambulans, dan smua element yang berhubungan langsung dengan pandemi Covid-19 ini. “Maka kami yang berada di garda…