Penyaluran Bantuan Kemensos di Desa Tanjungmekar 90 Persen Tersalurkan

BLT Kemensos sudah tersalurkan 90 persen | Wan.K

Kab, Wartatasik.com – Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap III senilai Rp 600.000 disalurkan oleh sejumlah desa di Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (11/07/2020).

Pembagian BLT dari Kemensos tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah dalam meminimalisir dampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 yang menjadi sorotan internasional.

Menurut Kuwu Tanjungmekar, Kecamatan Jamanis Ade Lukman Nurhakim mengatakan, untuk wilayahnya itu hampir sudah tersalurkan 90 persen.

“Bantuan tersebut dengan mandata dengan keadaan masyarakat kami teruma 25% yang miskin lama dan 40% yang miskin baru,” jelasnya.

Ia mengimbau buat masyarakat yang masih maksimal keuangan dalam keluarganya selama Covid 19 agar legowo jika tidak mendapat bantuan bisa legowo.

Selain itu, Kuwu Tanjungmekar berharap dalam penyaluran bantuan untuk masyarakat dapat bermanfaat dan bisa menompang kehidupan dan kedepannya bisa mandiri.

“Saya harap masyarakat untuk bisa giat lagi berusaha mendapat pekerjaan, sehingga dapat memenuhi kebutuhan hidupnya tanpa bergantung kepada pemerintah,” tandasnya. Wan.K

Berita Terkait